Selasa, 07 November 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2353
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berkomitmen akan menuntaskan proyek-proyek yang berkaitan dengan angkutan massal untuk mengurangi kemacetan di Ibukota.
Bersama dengan itu juga dilakukan peningkatan integrasi angkutan umum agar warga bisa terlayani hingga ke lokasi tujuan.
"Kami akan tuntaskan proyek-proyek transportasi massal dan dalam perjalanannya kami juga tingkatkan integrasi transportasi publik sehingga ada konektivitas," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (7/11).
Anies menilai integrasi angkutan umum sangat dibutuhkan di DKI Jakarta agar penumpang tidak perlu banyak berpindah kendaraan umum untuk mencapai tujuan. Peningkatan integrasi angkutan umum juga diharapkan dapat mendorong warga beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi massal.
"Kalau kendaraan umum sudah terintegrasi, misal dari angkot (angkutan kota) ke Transjakarta, MRT, tersambungkan di banyak tempat, maka orang lebih leluasa," ucapnya.
Menurut Anies, selain proyek angkutan umum, pihaknya juga akan menuntaskan perbaikan trotoar. Sehingga perjalanan jarak dekat bisa dilakukan dengan berjalan kaki.
"Makanya pembangunan trotoar kita dorong supaya mobilitas tinggi dan terjangkau dengan jalan kaki," tandasnya.