Senin, 16 Oktober 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2173
(Foto: Humas Jakarta Barat)
Seluruh kantor kelurahan yang tersebar di delapan kecamatan di Jakarta Barat, Senin (6/10), menggelar kegiatan nonton bareng acara pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.
Kepala Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Jakarta Barat, Sugiono mengatakan, dari sekitar 56 kelurahan, tiga di antaranya yaitu Kelurahan Kepa Duri, Srengseng dan Rawa Buaya, menyajikan nobar secara live streaming dengan teknologi Virtual Reality (VR) .
"Live Streaming juga digelar di ruang Ali Sadikin Kantor Wali Kota Jakarta Barat," ujar Sugiono.
Lurah Srengseng, Joko Mulyono mengungkapkan, ada sekitar 100 warga yang akan ikut nobar dengan menggunakan teknologi VR di ruang serba guna kelurahan.
"Kami juga akan suguhkan makanan khas Betawi saat acara nobar nanti," jelasnya.
Sementara Camat Palmerah, Zery R mengatakan, dirinya sudah mengintruksikan seluruh lurah di wilayahnya untuk mengundang seluruh warga dan tokoh masyarakat serta tokoh agama dalam kegiatan nobar.
"Saya sudah mengintruksikan enam lurah untuk mengundang warga, tokoh masyarakat dan agama untuk bersama nobar di kantor kelurahan," tandasnya.