Disdik DKI Akan Gabung 496 SD

Kamis, 18 September 2014 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 5548

Disdik DKI Akan Gabung 496 SD

(Foto: Yopie Oscar)

Dinas Pendidikan DKI Jakarta berencana menggabungkan atau regrouping 496 sekolah dasar (SD) di ibu kota. Penggabungan akan dilakukan secara bertahap dan diharapkan selesai tahun 2018 mendatang.

Boros sekali kalau banyak sekolah. Itu baru BOP belum dari yang lainnya. Penggabungan ini untuk efisiensi

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Lasro Marbun mengatakan, penggabungan ratusan sekolah dasar ini dapat menghemat anggaran hingga miliaran rupiah. Penghematan terbesar terlihat pada pos anggaran Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) mencapai RP 4 miliar. Dengan asumsi, satu sekolah mendapatkan Rp 10 juta per tahun.

Dikatakan Lasro, penggabungan sekolah ini dalam rangka efisiensi anggaran. “Boros sekali kalau banyak sekolah. Itu baru BOP belum dari yang lainnya. Penggabungan ini untuk efisiensi,” kata Lasro, di Balaikota, Kamis (18/9).

Di Jakarta ada sekitar 2.329 sekolah negeri yang menempati sekitar 1.200 gedung. Dengan digabungkan, setidaknya jumlahnya menyusut menjadi sekitar 1.800 sekolah. Salah satu sekolah yang akan digabungkan yakni sekolah dasar di daerah Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur. Di sana terdapat enam sekolah dalam satu gedung.

Kepala Bidang TK, SD, dan PLB Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Kanti Herawati menambahkan, sekitar 109 sekolah dasar yang diprioritaskan untuk digabung tahun ini. Penggabungan mengikuti periodisasi masa kepala sekolah menjabat. “Jumlahnya disesuaikan dengan yang pensiun. Tahun ini, ada 109 kepala sekolah yang pensiun,” ujarnya.

Ihwal nama-nama sekolah yang bakal digabung, ia mengaku belum bisa menyebutkannya. Sebab, menurut dia, data tersebut masih bisa berubah. “Kami masih menunggu peraturan gubernurnya," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
logo dprd jakarta dok bj

DPRD Belum Pastikan Tambah Dana KJP

Kamis, 18 September 2014 3651

300 Honorer Palsukan Form K2 Akan Dikeluarkan

300 Tenaga Honorer Disdik DKI Dicoret dari Penerimaan CPNS

Rabu, 17 September 2014 5980

Tentu kita nggak ingin lagi ada bully di jakarta

Ahok Setuju Siswa Nakal Dikeluarkan dari Sekolah

Rabu, 17 September 2014 7246

Anak saya tidak ada disana saat kejadian karena sakit dan tidak sekolah.

13 Siswa SMA 70 Diberhentikan, Orangtua Demo

Selasa, 16 September 2014 6776

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307848

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks