Selasa, 29 Agustus 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 3954
(Foto: Keren Margaret Vicer)
Laba Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PD Dharma Jaya mengalami peningkatan di triwulan II dibandingkan triwulan I tahun 2017.
Direktur Utama (Dirut) PD Dharma Jaya, Marina Ratna Dwi Kusuma Jati menuturkan, laba perusahaan di triwulan I sebesar Rp 533 juta. Sedangkan, untuk triwulan II sebesar Rp 552 juta.
"Ada penambahan sebesar Rp 19 juta dibandingkan triwulan pertama," kata Marina, Selasa (29/8).
Menurutnya, selama menjabat dirinya terus berusaha memperbaiki neraca keuangan perusahaan agar terus bergerak ke arah positif. Termasuk, dengan melakukan lagi restrukturisasi hutang.
"Berkat kerja keras kita bersama keuangan PD Dharma Jaya sudah bisa plus," tandasnya.
Dijelaskan Marina, PD Dharma Jaya merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dengan sektor usaha pokok untuk memenuhi kebutuhan daging di Ibukota.
"Kami juga mendapat penugasan untuk menyuplai daging bagi penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) dengan harga subsidi," tandasnya.