PTSP Matraman Gelar Layanan Jemput Bola di Toko Buku

Rabu, 03 Mei 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2600

PTSP Matraman Gelar Layanan Jemput Bola di Toko Buku

(Foto: Nurito)

Untuk mendekatkan pelayanan pada masyarakat, Unit Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kecamatan Matraman, Jakarta Timur melakukan sistem jemput bola. Pelayanan dilakukan di Toko Buku Gramedia Matraman, Jalan Matraman Raya.

Warga di sini bisa mengurus segala perizinan dengan cepat, tanpa antri dan bebas calo

Camat Matraman, Ahmad Salahudin mengatakan, toko buku menjadi sasaran untuk pelayanan PTSP mobile karena mendekatkan dengan masyarakat yang akan mengurus perizinan.

"Kita kerjasama dengan toko buku untuk membuka layanan PTSP mobile. Warga di sini bisa mengurus segala perizinan dengan cepat, tanpa antre dan bebas calo," ujar Ahmad, Rabu (3/5).

Ke depan tidak hanya toko buku yang menjadi lokasi pelayanan, namun tempat keramaian lain juga akan disambangi.

Kepala Unit PTSP Kecamatan Matraman, Tri Saptanti mengatakan, dalam layanan jemput bola ini pihaknya mengerahkan satu unit mobil layanan. Kemudian satu unit mobil dan empat motor AJIB yang digunakan untuk mengantar jemput berkas warga atau pemohon dari rumah ke kantor PTSP atau tempat layanan jemput bola.

"Layanan ini bebas dari biaya dan warga hanya dikenakan retribusi resmi sesuai dengan jenis permohonan yang diajukan," tandasnya.

Menurutnya, layanan jemput bola ini dilakukan sejak Selasa (2/5) kemarin dan akan berakhir hingga Jumat (5/5) mendatang. Rata-rata jumlah pengunjung yang datang sekitar 30 orang.

BERITA TERKAIT
DPM-PTSP Luncurkan Tandatangan Elektronik untuk Perizinan

DPM dan PTSP Luncurkan Tanda Tangan Elektronik Perizinan

Jumat, 28 April 2017 8713

Sertifikat Massal Swadaya Disosialisasikan Kepada Warga Pulau Sebira

110 Warga Pulau Sebira Ajukan Pembuatan Sertifikat Tanah

Jumat, 28 April 2017 2550

 Pergub Biaya BPHTB Rampung Akhir Bulan Ini

PBB dengan NJOP Maksimal Rp 2 Miliar akan Digratiskan ( G A B U N G )

Rabu, 03 Mei 2017 875

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks