Januari-April, 12.110 Kendaraan Ditindak di Jakut

Rabu, 03 Mei 2017 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Toni Riyanto 1058

       Januari Sampai April, 12.110 Kendaraan ditertibkan di Jakut

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Dalam periode Januari-April 2017, Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Utara berhasil menindak 12.110 kendaraan yang kedapatan parkir liar.

Penindakan ini dalam rangka memberikan efek jera

Kepala Sudinhub Jakarta Utara, Benhard Hutajulu merinci, pada Januari ditindak 2.450 kendaraan, Februari 3.053, Maret 4.153 dan April 2.454 kendaraan.

"Penindakan parkir liar rutin dilakukan setiap hari. Termasuk diantaranya melibatkan unsur TNI dan Polri," kata Benhard, Rabu (3/5).

Dijelaskannya, sebanyak 4.991 pengendara diberikan sanksi tilang. Selanjutnya, 2.395 kendaraan roda dua dan 2.713 kendaraan roda empat terkena operasi cabut pentil (OCP), 1.508 kendaraan diderek, 315 disetop operasi serta 188 sepeda motor diangkut.

"Penindakan ini dalam rangka memberikan efek jera. Sehingga, di waktu mendatang para pengendara bisa lebih tertib dan taat dalam berlalu lintas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
147 Kendaraan Terjaring Razia Parkir Liar

147 Kendaraan Terjaring Razia Parkir Liar

Senin, 17 April 2017 4894

 33 Kendaraan Ditindak saat Razia Parkir Liar

33 Kendaraan Ditindak Saat Razia Parkir Liar di Jaksel

Jumat, 28 April 2017 1223

 27 Kendaraan Terjaring Operasi Laik Jalan

27 Kendaraan Terjaring Operasi Laik Jalan di Jakpus

Senin, 03 April 2017 4204

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307911

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks