Selasa, 02 Mei 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2148
(Foto: Nurito)
Camat Kramat Jati, Eka Darmawan meminta agar pembangunan Pasar Bersih dan Sehat di Jalan Kerja Bakti segera dilakukan. Hal ini untuk mempercepat penataan pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Raya Bogor dan Jalan Nusa 1, Kramat Jati.
"Kami berharap pembangunan pasar bersih dan sehat ini cepat dilakukan, karena untuk menampung sekitar 1.000 PKL," kata Eka, saat meninjau lahan tersebut, Selasa (2/5).
Dikatakan Eka, total lahan yang ada seluas 11.405 meter persegi. Namun yang khusus dibangun penampungan PKL hanya sekitar 3.000 meter persegi, selebihnya dalam proses pembangunan Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, pasar tradisional, pos sektor Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, masjid, lapangan serbaguna dan areal parkir. Selain itu ada juga RPTRA Mutiara yang sudah diresmikan beberapa waktu lalu.
Eka mengatakan, pihaknya sudah mengirimkan surat kepada PD Pasar Jaya sejak Februari 2017 lalu untuk percepatan pembangunan Pasar Bersih dan Sehat. Re
ncana pembangunan juga sudah dibahas hingga tingkat kota."PKL segera dimasukan ke pasar, agar jalanan bisa ditata kembali," tandasnya.