Layanan Angkutan KWK dan TransJakarta Resmi Terintegrasi

Senin, 03 April 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4498

       Penintegrasian Layanan KWK dan Transjakarta Diresmikan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, Senin (3/4), meresmikan pengintegrasian layanan angkutan umum KWK (Koperasi Wahana Kalpika) dengan Transjakarta. Sebagai tahap awal, pengintegrasian akan dilaksanakan secara bertahap pada 10 rute KWK.

Yang penting sesuai aturan dan penumpangnya tidak boleh melebihi kapasitas

"Ini adalah bentuk perlindungan pada warga untuk memperoleh transportasi, aman nyaman, tepat waktu, dan pelayanan murah," ujar Sumarsono.

Dijelaskannya, untuk dapat menikmati layanan mulai pukul 05.00-09.00 dan 16.00-20.00, warga cukup membeli kartu layanan integrasi lingkungan Transjakarta, seharga Rp 15 ribu yang berlaku selama satu bulan.

Selain memberikan pelayanan prima kepada warga, menurut Sumarsono, kerjasama ini juga dapat meningkatkan kesejahteraan pengemudi dan pemilik angkutan KWK.

"Di luar jam yang sudah ditentukan, sopir bebas untuk menarik dan mengambil keuntungan lebih. Yang penting sesuai aturan dan penumpangnya tidak boleh melebihi kapasitas," tegasnya.

Direktur Utama PT Transjakrta, Budi Kaliwono menambahkan, pembayaran dengan KWK menggunakan sistem sewa per hari Rp 266.000. Pembayaran akan dilakukan dalam kurun waktu satu bulan pelayanan.

"Target ujicoba awal kita selama tiga bulan ke 10 rute secara bertahap. Hari ini rute Condet - Cililitan dan Bulak Turi - Priok," ujarnya.

Dijelaskan Budi, penumpang cukup menunjukkan kartu saat menaiki KWK yang sudah teringrasi pada jam yang sudah ditentukan. Mereka akan diantar ke JPO untuk memasuki halte Transjakarta.

"Hari ini 75 unit dan akan ditambah sesuai seleksi tim kami. Kami akan standarisasi kenyamanan pelayanan sesuai TransJakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tranjakarta Tandatangani MoU Kerjasama dengan KWK

Transjakarta Tandatangani MoU dengan KWK

Rabu, 22 Maret 2017 15125

Halte Bus Cengkareng Jadi Tempat Ngetem KWK dan Kopaja

Halte Cengkareng Jadi Tempat Ngetem Angkot

Jumat, 26 Agustus 2016 8729

DPRD DKI Dukung Kerja Sama Transjakarta dengan KWK

DPRD DKI Dukung Kerja Sama Transjakarta dengan KWK

Rabu, 22 Maret 2017 4628

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks