Harga Pangan di Kepulauan Seribu Lebih Tinggi 20 Persen

Sabtu, 19 November 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 4404

 Harga Bahan Pokok di Kepulauan Seribu Lebih Tinggi

(Foto: Suparni)

Harga kebutuhan bahan pokok di wilayah Kepulauan Seribu lebih tinggi sekitar 10-20 persen dibandingkan harga di daratan.

Harga kebutuhan pangan di Kepulauan Seribu itu lebih mahal 10-20 persen dari di darat

Kondisi itu dipicu bukan hanya karena biaya distribusi yang tinggi, tapi juga akibat tidak adanya pasar tradisional di Kepulauan Seribu.

Kepala Biro Perekonomian DKI Jakarta, Sri Haryati mengatakan pihaknya telah merencanakan akan membangun pasar di Kepulauan Seribu. Sehingga warga di wilayah tersebut bisa mendapatkan harga pangan yang sama dengan harga di daratan.

"Kami mencatat harga kebutuhan pangan di Kepulauan Seribu itu lebih mahal 10-20 persen dari di darat. Karena memang belum tersedia pasar," katanya, Sabtu (19/11).

Sri menambahkan, rencananya pembangunan pasar di Kepulauan Seribu akan dimulai awal tahun depan. Saat ini pihaknya masih mengkaji lokasi pulau yang ideal untuk dibangun pasar.

"Nanti PD Pasar Jaya yang akan bangun. Ini adalah upaya untuk memenuhi kebutuhan pangan warga dan turis di Kepulauan Seribu," tuturnya.

Menurut Sri, pihaknya juga akan bekerjasama dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk pemakaian kapal sebagai alat transportasi pengangkutan bahan pangan ke Kepulauan Seribu.

"Kami harapkan ke depan harga pangan di Kepulauan Seribu bisa sama dengan yang ada di darat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tahun Depan, DKI Bangun Pasar di Pulau Seribu

Pasar di Kepulauan Seribu Mulai Dibangun Tahun Depan

Sabtu, 19 November 2016 5497

Harga Bawang Merah Meningkat di Atas 50 Persen

Harga Bawang Merah Naik 50 Persen

Jumat, 18 November 2016 4133

 Musim Hujan, Harga Cabe Sangat Fluktuatif

Pasokan Menurun Picu Harga Cabai Fluktuatif

Selasa, 15 November 2016 2939

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks