Jumat, 18 November 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2214
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Lima bangunan tembok permanen yang berdiri di atas saluran air RW 05, Jelambar Baru, Grogol Petamburan, Jakarta Barat dibongkar.
Lurah Jelambar Baru, M
Saaf mengatakan, kelima tembok tersebut dibangun para pemilik toko di atas saluran sebagai pagar pembatas antar toko."Saluran itu ditutup rapat dengan blok coran beton. Sehingga menyulitkan petugas saat melakukan pembersihan saluran," katanya, Jumat (18/11).
Ia menjelaskan, satu minggu sebelum pembongkaran, pihaknya telah melayangkan surat peringatan kepada para pemilik bangunan. Namun karena tidak indahkan, bangunan tembok tersebut akhirnya dibongkar.
"Kita kerahkan 50 personel gabungan untuk membongkar bangunan tembok itu," tandasnya.