Bocah Korban JPO Roboh Masih Kritis

Minggu, 25 September 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3496

Bocah Korban JPO Roboh Masih Kritis

(Foto: doc)

Satu orang korban robohnya jembatan penyeberangan orang (JPO) di Pasar Minggu, Sabtu (24/9), masih dalam kondisi kritis. Korban yang bernama Abdiyu (5) warga Kampung Pitara, Pancoran Mas, Depok, merupakan adik dan cucu dari dua korban meninggal.

Korban mengalami cedera berat di bagian kepala. Saat ini kondisinya masih kritis

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Koesmedi Priharto mengatakan, laporan yang diterima pihaknya hingga Minggu (25/9) siang tadi, jumlah korban meninggal akibat JPO roboh di Pasar Minggu sebanyak tiga orang.

Ketiga korban yakni, Sri Hartati (52), Aisyah Zahra Ramadhan (8 tahun, cucu Sri Hartati) dan Lilik Lestari Pancawati. Ketiganya tercatat sebagai warga Depok, Jawa Barat.‎

"‎‎Sri Hartati meninggal di RSUD Pasar Minggu. Almarhumah didiagnosa mengalami fraktur pelvis komplet tertutup," katanya, Minggu (25/9).‎

Lebih lanjut kata Koesmedi, saat ini, satu korban dengan kondisi kritis masih dirawat di ruang ICU RS Fatmawati. Abdiyu merupakan adik dari korban meninggal, Aisyah Zahra Ramadhan.

"Korban mengalami cedera berat di bagian kepala. Saat ini kondisinya masih kritis," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Konstruksi Reklame JPO Pasar Minggu Tidak Sesuai Spesifikasi

Konstruksi Reklame JPO Pasar Minggu Tidak Sesuai Spesifikasi

Minggu, 25 September 2016 4271

Dua Korban JPO Pasar Minggu Yang Selamat Diizinkan Pulang

Korban JPO di RS Siaga Raya Sudah Dipulangkan

Minggu, 25 September 2016 2983

3 Jenazah Korban JPO Pasar Minggu Dimakamkan

3 Jenazah Korban JPO Pasar Minggu Dimakamkan

Minggu, 25 September 2016 4444

Korban Tewas Tertimpa JPO Bertambah Jadi Tiga Orang

Korban Tewas Tertimpa JPO Bertambah Jadi Tiga Orang

Sabtu, 24 September 2016 3946

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks