Food Station Diminta Terus Bersinergi dengan Bank DKI

Kamis, 01 September 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhi Firmansyah Surapati 2666

Food Station Diminta Terus Bersinergi dengan Bank DKI

(Foto: Reza Hapiz)

Alokasi pendanaan di sejumlah BUMD dinilai bisa saling sinergi dan menguntungkan. Salah satunya adalah pendanaan dari Bank DKI untuk pengelolaan PT Food Station Tjipinang.

Food Station kan bisa pinjam Rp 100 miliar ke Bank DKI, jadi kenapa harus diberikan PMP Rp 300 miliar, pola seperti itu kan lebih menguntungkan

Wakil Ketua Banggar DPRD DKI, Mohamad Taufik mengatakan, pendanaan yang dilakukan oleh PT Food Station Tjipinang untuk membeli stok beras dengan meminjam dari Bank DKI merupakan kerja sama yang menguntung. Menurutnya ini bisa saling menguntungkan dan menunjukkan ciri perusahaan yang sehat.

"Food Station kan bisa pinjam Rp 100 miliar ke Bank DKI, jadi kenapa harus diberikan PMP Rp 300 miliar. Pola seperti itu kan lebih menguntungkan," ujarnya saat rapat lanjutan membahas dan merumuskan rancangan KUPA dan PPAS Perubahan APBD DKI Jakarta Tahun Anggaran 2016, Kamis (1/9).

Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Arief Prasetyo Adi mengatakan, karena kekurangan dana pihaknya memang mengajukan pinjaman dana dari bank DKI sebesar Rp 100 miliar dan baru dipakai sekitar Rp 47,2 miliar. Namun, menurutnya hal tersebut belum terlalu efektif untuk percepatan pemenuhan kebutuhan beras di Ibukota.

"Kita butuh Rp 300 miliar karena pengaruh kita belum cukup di Jakarta. Pemerintah pusat saja baru kuasai 6-8 persen beras nasional baru bisa stabilkan harga. Kita inggin punya pengaruh 10-20 persen jika disetujui," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Usulan Dana PMP Dharma Jaya Atasi Kebutuhan Daging di Ibukota

PD Dharma Jaya Usulkan PMP Rp 98 Miliar

Kamis, 01 September 2016 3729

Food Station Kembali Ajukan PMP Rp 300 Miliar

Food Station Kembali Ajukan PMP Rp 300 M

Rabu, 31 Agustus 2016 3319

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469058

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307904

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks