Jokowi Minta DKI Percepat Belanja Anggaran

Kamis, 04 Agustus 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3178

Jokowi Minta Pemda Segera Menggunakan Anggaran

(Foto: Reza Hapiz)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menjadi provinsi yang memiliki uang kas daerah tertinggi. Hingga Juni 2016 uang kas DKI yang berada di perbankan mencapai Rp 13,9 triliun.

Ini 10 terbesar provinsi yang menyimpan dananya di bank. Kami mulai buka-bukaan saja

Presiden RI, Joko Widodo meminta pemerintah daerah segera menggunakan anggarannya. Sehingga bisa meningkatkan perekonomian.

"Ini 10 terbesar provinsi yang menyimpan dananya di bank. Kami mulai buka-bukaan saja," kata Jokowi, saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakornas) VII Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) di Hotel Sahid, Kamis (4/8).

Ke-10 provinsi yang memiliki dana terbesar adalah DKI Jakarta sebesar RP 13,9 triliun, Jawa Barat Rp 8,034 triliun, Jawa Timur Rp 3,9 triliun, Riau Rp 2,86 triliun, Papua Rp 2,59 triliun, Jawa Tengah Rp 2,46 triliun, Kalimantan Timur Rp 1,57 triliun, Banten Rp 1,52 triliun, Bali Rp 1,4 triliun, dan Aceh Rp 1,4 triliun.

"Ini yang 10 besar simpanannya masih gede. Sekarang kita blak-blakan. Biar semuanya juga ngerti. Pak Basuki, duitnya memang gede tapi nyimpennya juga gede," ujarnya.

Pada Mei tercatat uang APBD provinsi serta kabupaten/kota tercatat masih sebanyak Rp 246 triliun yang belum digunaan. Nilai tersebut turun menjadi Rp 214 trilin pada Juni. Namun tetap dinilai masih terlalu tinggi anggaran yang belum terserap.

"Ini namanya keterlambatan, realisasi jangan terus-terusan berhenti harus segera dikeluarkan. Kalau uang dikeluarkan akan menambah pertumbuhan ekonomi daerah," ucapnya.

BERITA TERKAIT
DKI Masuk Nominasi TPID Terbaik Award 2015

DKI Masuk Nominasi TPID Terbaik Award 2015

Kamis, 04 Agustus 2016 5088

DPRD Minta Kinerja Satpol PP DKI Dievaluasi

DPRD Minta Kinerja Satpol PP DKI Dievaluasi

Rabu, 03 Agustus 2016 3662

Jokowi Pantau Vaksinasi Ulang di Puskesmas Ciracas

Jokowi Pantau Vaksinasi Ulang di Puskesmas Ciracas

Senin, 18 Juli 2016 4424

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks