Djarot akan Penuhi Panggilan Bareskrim

Rabu, 20 Juli 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 2460

Wagub DKI Bakal Penuhi Panggilan Dari Bareskrim

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengaku akan dimintai keterangan oleh Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri, Jumat (22/7) lusa. Pemanggilan terkait dengan kasus pembelian lahan untuk rumah susun (rusun) Cengkareng Barat.

"Sudah ada pemanggilannya Jumat (22/7)

"‎Sudah ada pemanggilannya Jumat (22/7)," ucap Djarot di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (20/7).

Dikatakan Djarot, sebagai wakil gubernur, dirinya termasuk pihak yang menandatangi verbal surat penetapan keputusan pembelian lahan ‎untuk Rusun Cengkareng Barat tahun Anggaran 2015 setelah Gubernur DKI Jakarta. Karena itu, dia mengaku akan memenuhi pemanggilan Bareskrim.

"Pasti dong, iya dong. Kan siapa pun proses verbal, saya kan kasih parafnya," katanya.

Informasi yang dihimpun Beritajakarta.com, pada kasus pembelian lahan untuk Rusun Cengkareng Barat sedikitnya ada delapan pihak yang akan dimintai keterangannya oleh Bareskrim Polri.

Selain Gubernur DKI dan wakilnya, pihak lain yang akan dipanggil diantaranya, Asisten Sekda Bidang Pembangunan, Biro Hukum, Biro Umum, dan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT
Aspem DKI Tinjau Lahan di Cengkareng Barat

Aspem DKI Tinjau Lahan Cengkareng Barat

Selasa, 19 Juli 2016 3540

Djarot Optimis Pembangunan di Jakarta Tidak Stagnan

Kasus Cengkareng Barat tak Pengaruhi Pembangunan di DKI

Rabu, 13 Juli 2016 3882

Dokumen Lahan Cengkareng Sempat Dipalsukan

Dokumen Lahan Cengkareng Sempat Dipalsukan

Jumat, 15 Juli 2016 6729

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks