Anggaran Perbaikan Dermaga di Pulau Seribu Rp 3 Miliar

Rabu, 20 Juli 2016 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 3657

 3 Milyar Rupiah Dianggarkan Untuk Pembangunan Dermaga Rusak

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Kepulauan Seribu berencana menganggarkan perbaikan di beberapa dermaga sebanyak Rp 3 miliar.

Untuk perbaikan dermaga termasuk kebutuhan sewa alat berat kita anggarkan kurang lebih Rp 3 miliar pada tahun 2017

"Untuk perbaikan dermaga termasuk kebutuhan sewa alat berat kita anggarkan kurang lebih Rp 3 miliar pada tahun 2017. Nantinya akan dikerjakan melalui swakelola," ujar Robert Edward, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Kepulauan Seribu, Rabu (20/7).

Menurutnya, beberapa kerusakan terjadi di dermaga Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Pulau Untung Jawa dan Pulau Kelapa Dua.

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, usai sidak di beberapa pulau permukiman mengatakan, agar segera melakukan perbaikan dan perawatan dermaga karena sangat berbahaya bagi warga dan wisatawan terutama soal kenyamanan, dengan harapan dapat menggunakan anggaran perubahan atau anggaran sekarang.

"Mudah-mudahan anggaran perubahan bisa dipergunakan karena ini untuk sarana umum dan urgent sifatnya, nanti kita koordinasikan dengan Irbankab," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Akses Jalan Dermaga II Pulau Pramuka Rusak

Akses Jalan Dermaga II Pulau Pramuka Rusak

Jumat, 19 Februari 2016 4740

Sudinhubtrans Diminta Melakukan Percepatan Lelang Perbaikan Dermaga

Perbaikan Dua Dermaga di Pulau Seribu Harus Dipercepat

Senin, 18 Juli 2016 3651

Bupati Minta Dermaga Timur Pulau Untung Jawa Diperbaiki

Dermaga Timur Untung Jawa Diminta Diperbaiki

Selasa, 28 Juni 2016 4514

PTSP Meminta Diberikan Kewenangan Mengeksekusi Perijinan Dermaga

Layanan Perizinan Dermaga Kecil Dikeluhkan Lamban

Senin, 20 Juni 2016 5861

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307855

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks