Selama Ramadan Tawuran di Warakas Menurun

Minggu, 26 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5466

Angka Tawuran Di Bulan Ramadan di Warakas Menurun

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pencegahan dan pengawasan kerawanan tawuran selama bulan Ramadan di wilayah Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, ditingkatkan. Hasilnya, selama tiga pekan Ramadan terjadi penurunan kasus hingga 90 persen dibanding tahun sebelumnya.

Di kurun waktu yang sama, tahun sebelumnya ada 20 kejadian tawuran. Tapi tahun ini hanya dua kasus selama tiga pekan Ramadan

Lurah Warakas, Suhartini mengatakan, penurunan kasus tawuran merupakan hasil kerja keras dari para pengurus RT/RW, tiga pilar, tokoh masyarakat, LMK dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM). Setiap hari, mereka secara massif melakukan sosialisasi dan pencegahan tawuran kepada warga.

"Di kurun waktu yang sama, tahun sebelumnya ada 20 kejadian tawuran. Tapi tahun ini hanya dua kasus selama tiga pekan Ramadan," katanya, Minggu (26/6).

Dikatakan Suhartini, untuk melakukan pengawasan, di wilayahnya terdapat enam posko anti tawuran yang berlokasi di Gang 21, Jalan Warakas VI, Jalan Warakas Raya, perbatasan wilayah Kelurahan Papanggo,Tanjung Priok dan Sungai Bambu.

"Secara bergiliran, petugas dari tiga pilar, FKDM, RT/RW, tokoh masyarakat dan agama, melakukan penjagaan. Hasilnya ternyata cukup efektif," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Antisipasi Tawuran, Kelurahan Lagoa Dirikan Posko Anti Tawuran

Posko Penanggulangan Tawuran Didirikan di Lagoa

Kamis, 16 Juni 2016 7241

Lurah dan Camat Tingkatkan Patroli Usai Sahur

Lurah dan Camat Tingkatkan Patroli Usai Sahur

Senin, 20 Juni 2016 3815

13 Posko Anti Tawuran Didirikan di Tanjung Priok

13 Posko Anti Tawuran Didirikan di Tanjung Priok

Senin, 20 Juni 2016 5251

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks