Senin, 20 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 5251
(Foto: Ilustrasi)
Camat Tanjung Priok, Syamsul Huda mengatakan, dengan kondisi wilyah Kecamatan Tanjung Priok yang padat hunian memang cukup rawan terjadi keributan antar warga. Dan, biasanya salah satunya keributan terjadi saat ramadan yang biasanya pemicunya anak-anak remaja.
"Untuk menjaga suasana tetap kondusif selama bulan Ramadan, 13 posko penanggulangan tawuran kami dirikan," ujar Syamsul, Senin (20/6).
Adapun posko tersebut, jelas Syamsul didirikan di Kelurahan Warakas, Sungai Bambu, Sunter Agung, Sunter Jaya,Tanjung Priok, Papanggo dan Kebon Bawang dan lain sebagainya.
"Setiap harinya, posko tersebut dijaga pengurus RT dan RW, kelurahan, tiga pilar, dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM)," tandas Syamsul.
Selanjutnya, meski bulan Ramadan telah selesai, lanjut Syamsul, posko tersebut masih tetap ada karena posko tersebut nantinya akan digunakan untuk posko lebaran.