Terima Parsel, PNS DKI akan Diberikan Sanksi

Sabtu, 25 Juni 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 9630

 Basuki Minta PNS Tolak Pemberian Parsel

(Foto: Ilustrasi)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) DKI Jakarta untuk menolak pemberian parsel Lebaran. Jika terbukti menerima akan ada sanksi untuk PNS.

Kami sudah ada desk gratifikasi, mereka akan memantau

"Kami minta PNS tolak parsel jika ada yang akan memberi. Kalau sudah terlanjur menerima kembalikan," kata Basuki, Sabtu (25/6).

Basuki mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah memiliki tim gratifikasi bagi PNS DKI. Tim akan memeriksa dan mendata pegawai mana yang menerima. "Kami sudah ada desk gratifikasi, mereka akan memantau," ujarnya.

Jika masih ada PNS yang nekat menerima parsel akan dikenakan sanksi pemotongan Tunjangan Kinerja Daerah (TKD). Selain itu, Basuki yakin PNS DKI tidak ada yang akan membawa kendaraan dinas untuk mudik lebaran. Karena sesuai ketentuan hal itu juga tidak diperbolehkan. "Kalau PNS DKI saya kira tidak akan gunakan mobil dinas mudik," ucapnya.

Sekadar diketahui, KPK telah mengeluarkan imbauan yang berisi melarang PNS dan penyelenggara negara menerima parsel atau hadiah dari pihak manapun. PNS juga dilarang meminta parsel, hadiah atau fasilitas lain dari pihak swasta, termasuk meminta Tunjangan Hari Raya (THR) dari perusahaan rekanan.

Selain itu, KPK juga melarang penggunaan aset-aset negara untuk kepentingan pribadi, seperti penggunaan mobil dinas untuk mudik. Apabila ada gratifikasi di masing-masing instansi diminta untuk melaporkan pemberian hadiah, parsel, THR atau fasilitas lain tersebut selambat-lambatnya 30 hari.

BERITA TERKAIT
Setelah Idul Fitri Pedagang Parsel di Relokasi ke Jalan Penataran

Pemkot Jakpus Izinkan Pedagang Parsel Jualan di Trotoar

Kamis, 23 Juni 2016 3996

PNS DKI Diminta Tak Terima Parsel Saat Lebaran

PNS DKI Tak Boleh Terima Parsel

Jumat, 24 Juni 2016 5471

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks