Kamis, 23 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 2374
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Sebanyak 10 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, dikerahkan membuat saluran air baru di Jalan Kamal Raya.
Lurah Kamal Muara, Dwi Panji Forkiantoro mengatakan, pembuatan saluran air baru di Jalan Kamal Raya itu dilakukan karena selama ini kawasan tersebut rawan genangan saat hujan turun. Terutama yang berdekatan dengan pasar tradisional.
"Pembuatan saluran air baru di lokasi tersebut kami dilakukan karena selama ini kawasan pasar rawan genangan saat hujan turun," ujar Dwi, Kamis (23/6).
Diharapkan dengan dibuatnya saluran air sepanjang 30 meter dan lebar sekitar 60 sentimeter, tidak ada lagi genangan yang mengganggu aktivitas warga saat hujan turun.