Selasa, 21 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4114
(Foto: Ilustrasi)
Berbagai cara dilakukan masyarakat untuk menunjukkan kepedulian kepada mereka yang tidak mampu di bulan Ramadan. Seperti halnya puluhan pegawai dan Pekerja Harian Lepas (PHL) Sudin Kebersihan Jakarta Utara, mengumpulkan ratusan pakaian layak pakai untuk di donasikan pada warga yang kurang mampu.
Kasudin Kebersihan Jakarta Utara, Slamet Riyadi mengatakan, pengumpulan pakaian layak pakai dihimpun dari seluruh karyawan dan PHL kebersihan di kantor Sudin maupun di Seksi Kebersihan di enam kecamatan. Hasilnya, sebanyak 300 pakaian layak pakai terkumpul.
“Ratusan pakaian layak pakai tersebut kami donasikan sebagai wujud keperdulian terhadap sesama. Nantinya, pakaian tersebut akan kami serahkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan seperti fakir miskin, anak yatim piatu, korban bencana alam seperti banjir dan kebakaran,” ujar Slamet, Selasa (21/6).
Dijelaskan Slamet sekitar 300 pakaian bekas layak pakai dan baru yang diberikan, terdiri dari pakain untuk orang dewasa dan anak anak. Diharapkan bantuan tersebut dapa bermanfaat bagi masyarakat.