Puluhan Botol Miras Disita Dari Warung di Jl Kawi

Kamis, 16 Juni 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 2827

 Miras dari Sebuah Warung di Jl Kawi Diamankan Petugas

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Puluhan botol miras disita dari sebuah warung di Jalan Kawi, Kelurahan Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (16/6).

Langsung diambil nggak pakai SP, ada 24 botol

Penertiban berawal dari adanya laporan warga setempat yang merasa tidak nyaman dengan peredaran miras di lokasi itu. Sebab, nyaris setiap malam warung tersebut kerap didatangi warga yang kebanyakan pemuda bahkan orang tua untuk membeli miras.

Kasatgas Pol PP Kecamatan Setiabudi, Iskandar mengatakan, pihaknya langsung menyita miras tanpa melayangkan surat peringatan terlebih dahulu.

"Langsung diambil nggak pakai SP, ada 24 botol. Jadi ada pengaduan masyarakat melalui Satpol PP kelurahan, langsung kami tindaklanjuti bersama-sama. Peredaran miras di situ terselubung tapi ada masyarakat yang mengetahuinya," ujarnya.

Dikatakan Iskandar, pihaknya memberikan peringatan lisan kepada pemilik warung. Apabila masih berjualan akan diberikan tindakan tegas.

"Nggak pakai surat pernyataan, cuma pakai lisan. Kalau masih jualan ya warungnya kita bongkar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Satpol PP Kecamatan Tambora Sita 108 Botol Miras

108 Botol Miras di Tambora Disita

Rabu, 15 Juni 2016 4911

Ratusan Botol Miras dan 6 PSK Diamankan di Ciracas

Ratusan Botol Miras dan 6 PSK Diamankan di Ciracas

Selasa, 14 Juni 2016 5142

87 Botol Miras Diamankan di Duren Sawit

87 Botol Miras Diamankan di Duren Sawit

Senin, 13 Juni 2016 3366

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks