Tabrak Pemotor, Bus Mayasari Dirusak Massa

Senin, 30 Juni 2014 Reporter: Nurito Editor: Lopi Kasim 5551

Tabrak Pengendara Motor, Bus Mayasari Bakti Dirusak Massa

(Foto: doc)

Lantaran menabrak pengendara motor, sebuah bus Mayasari Bakti P9A jurusan Senen - Bekasi dengan nomor polisi B 7405 IV dirusak massa di Jl Matraman Raya, tepatnya di depan toko buku Gramedia, Jakarta Timur, Senin (30/6) sekitar pukul 18.45. Akibatnya, pengendara motor bernomor polisi F 3084 HL mengalami luka parah. Sopir dan kondektur bus yang belum diketahui identitasnya itu langsung kabur menghindari amuk massa.

Kasusnya ditangani Unit Laka Lantas Jakarta Timur. Korban dilarikan ke RSCM karena lukanya sangat serius. Sedangkan bus dan sepeda motor dibawa ke Markas Satwil Lantas

Informasi yang berhasil dihimpun, bus melaju dari arah Jatinegara menuju Senen dengan kecepatan tinggi. Tepat di lokasi kejadian, sebelum menabrak motor yang dikendarai Kurniadi (38) ini, bus berjalan oleng. Kemudian bus langsung menyeruduk motor Honda berpenumpang dua ini hingga teseret sejauh sekitar 15 meter.

Kedua korban mengalami luka cukup serius. Kurniadi mengalami luka patah pada kaki kanannya sehingga harus dilarikan ke RSCM. Bahkan Kurniadi sempat pingsan di lokasi kejadian. Sedangkan Alan (30), penumpang motor mengalami luka pada lengan kanannya dan hanya dibawa berobat ke klinik terdekat. Kondisi sepeda motornya langsung ringsek lantaran terlindas roda belakang bus berwarna hijau ini.

Warga maupun pengendara lain yang melihat kejadian tersebut langsung emosi. Massa langsung memecahkan kaca bagian depan dan merusak lampu bus tersebut menggunakan balok kayu.

Lutfi (48), salah seorang saksi menuturkan, massa emosi karena bus menabrak pengendara sepeda motor dan sopir serta kondekturnya langsung kabur melarikan diri. Saat massa melampiaskan emosinya, belasan penumpang bus langsung berhamburan keluar menghindari sasaran massa. Amuk massa berhasil reda saat sejumlah petugas kepolisian dari Sektor Matraman tiba di lokasi kejadian.

“Saat kejadian kondisi jalan sepi dan bus tadi melaju kecepatan tinggi. Namun begitu menabrak motor sopir dan kondekturnya langsung kabur makanya massa emosi dan merusak bus,” ujar Lutfi, Senin (30/6).

Bripka Sugino, anggota Patko Polsek Matraman membenarkan kalau sopir dan kondektur bus Mayasari itu melarikan diri. Pihaknya langsung koordinasi dengan Unit Laka Satwil Lantas Jakarta Timur guna menangani kasus tersebut.

“Kasusnya ditangani Unit Laka Lantas Jakarta Timur. Korban dilarikan ke RSCM karena lukanya sangat serius. Sedangkan bus dan sepeda motor dibawa ke Markas Satwil Lantas,” ujar Bripka Sugino.

BERITA TERKAIT
ilustrasi jenazah

Dilindas Truk Kontainer, Dokter dan Anak Tewas

Jumat, 27 Juni 2014 4900

 Mobil pemadam bernomor polisi B 9158 PHA dan B 9380 LQ mengalami kecelakaan beruntun sehingga menye

2 Mobil Damkar Tabrakan, 3 Petugas Terluka

Sabtu, 28 Juni 2014 7698

Basuki Tjahaja Purnama

Angkutan Umum di Ibu Kota Akan Dikelola Satu Atap

Senin, 16 Juni 2014 3734

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks