Djarot Apresiasi Warga Gotong Royong Bangun Masjid

Selasa, 31 Mei 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 2752

Djarot Apresiasi Pembangunan Masjid RW 11 Semanan

(Foto: Suriaman Panjaitan)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengapresiasi pembangunan Masjid ‎Jami Baitussyirkah‎ di kawasan Perumahan Industri Kecil (PIK) Kopti, RW 11 Kelurahan Semanan, Kalideres. Untuk melakukan pembangunan, warga bergotong royong dan melakukan urunan hingga terkumpul dana sebesar Rp 5 Miliar.

Untuk bangunan masjid ini saya acungkan dua jempol. Luar biasa. Ini bentuk gotong royong warga yang hebat

"Untuk bangunan masjid ini saya acungkan dua jempol. Luar biasa. Ini bentuk gotong royong warga yang hebat," kata Djarot usai meresmikan Masjid Jami Baitussyirkah, Selasa (31/5) malam.

Djarot berharap, bangunan yang dibangun sejak tahun 2012, dapat dijaga kebersihannya. Sehingga warga khusyuk saat menjalankan ibadah.

"Ini tadi ada sedikit bau menyegat karena limbah tahu dan tempe. Nah saya minta warga gotong royong buat bersihkan lingkungan. Saya yakin pasti bisa," tandasnya.

Dalam kesempatan itu, Djarot juga mengimbau pengurus RT/RW agar aktif melaporkan berbagai masalah di lingkungannya melalui aplikasi Qlue. Sebab, laporan tersebut akan menjadi landasan Pemprov DKI Jakarta mencarikan solusi penyelesaian masalah.

BERITA TERKAIT
Polisi Grebek Warung Miras Oplosan

Warung Miras Oplosan di Kelurahan Tengah Digerebek

Selasa, 31 Mei 2016 3999

Terminal Pulo Gebang Diminta Siap Beroperasi Pertengahan Juni Mendatang

Loket Terminal Pulogebang Belum Memadai

Selasa, 31 Mei 2016 4729

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks