Jakbar Gelar Uji Emisi di Tiga Lokasi

Senin, 30 Mei 2016 Reporter: Folmer Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3771

Jakbar Gelar Uji Emisi di Tiga Lokasi

(Foto: Ilustrasi)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat akan menggelar uji emisi kendaraan bermotor di tiga lokasi. Rencananya, kegiatan akan digelar mulai 31 Mei hingga 2 Juni mendatang.

Masing-masing lokasi 500 kendaraan

Kepala Kantor Pengelola Lingkungan Hidup (KPLH) Jakarta Barat, Evita Saeverda mengatakan, uji emisi  digelar di Jalan Puri Elok atau pinggir Jalan Tol Kebon Jeruk, Jalan Arianda depan Mal Taman Anggrek, dan Jalan Kali Besar Barat. Ditargetkan, sebanyak 1.500 kendaraan roda empat mengikuti uji emisi.

"Masing-masing lokasi 500 kendaraan. Sedangkan pengukuran kualitas udara dan traffic counting akan digelar di jembatan pinggir tol Taman Aries, Jalan Panjang Kelapa Dua, dan Jalan Kyai Tapa (Terminal Grogol)," ujarnya, Senin (30/5).

Dikatakan Evita, uji emisi digelar menindaklanjuti Pergub Nomor 31 Tahun 2007 tentang Ambang Batas Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor di DKI Jakarta dan Pergub Nomor 92 Tahun 2007 tentang Uji Emisi dan Perawatan Kendaraan Bermotor di DKI Jakarta.

Pihaknya berharap, dengan dilakukannya uji emisi dapat meningkatkan kebijakan pengendalian pencemaran udara, khususnya di Jakarta Barat.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakpus Adakan Uji Emisi di Tiga Lokasi

Jakpus Targetkan 3.000 Kendaraan Diuji Emisi

Senin, 16 Mei 2016 5461

 Uji Emisi Angkutan Umum Digelar Di Terminal Senen

Uji Emisi Digelar di Terminal Senen

Kamis, 08 Oktober 2015 5342

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469456

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309126

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261372

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196932

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194718

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks