266 Kios di Pasar Induk Kramat Jati Disegel

Kamis, 12 Mei 2016 Reporter: Nurito Editor: Nani Suherni 22749

266 Kios di Pasar Induk Kramat Jati Disegel

(Foto: Nurito)

Sebanyak 266 kios atau tempat usaha di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur disegel, Kamis (12/5). Penyegelan dilakukan lantaran pedagang tidak membayar uang retribusi biaya pengelolaan pasar (BPP) dan tidak beroperasi selama delapan bulan.

Dari 266 kios/los, 86 di antaranya tidak aktif selama 6-8 bulan, usaha restoran sayur mayur buah-buahan tersebar di seluruh los

Manajer Pasar Induk Kramat Jati,  Nurman Adhi mengatakan, dari 266 kios, sebanyak 86 kios tidak aktif atau menutup usahanya selama 6-8 bulan. Kios atau los yang disegel ini tersebar di areal di Blok C1, C2, grosir sayur mayur dan buah-buahan.

"Dari 266 kios, 86 di antaranya tidak aktif selama 6-8 bulan, usaha restoran, sayur mayur, buah-buahan tersebar di seluruh los," kata Adhi, Kamis (12/5).

Sebelum dilakukan penyegelan, pihaknya sudah memberikan surat peringatan pertama (SP1) hingga SP3. Namun tidak ada respon dari penyewa kios. Sehingga dilakukan penutupan sementara dan segel. Jika dalam waktu satu minggu mereka belum membayar juga maka ke 266 kios itu terancam tidak boleh berjualan lagi di Pasar Induk Kramat Jati.

"Penutupan atau penyegelan kios ini tidak hanya untuk pedagang yang tidak membayar retribusi. Namun juga yang kiosnya tutup dan tidak mau membuka usahanya," tandasnya.

Menurutnya, dampak dari tunggakan retribusi ini, PD Pasar Jaya mengalami pendapatan tertunda. Potensi pendapatan yang tertunda adalah Rp 460 juta. Adapun tunggakan pedagang antara Rp 1,2 juta-Rp 44 juta.

BERITA TERKAIT
       81 Kios di Blok F Tanah Abang di Kosongkan PD Pasar Jaya

81 Kios di Blok F Tanah Abang Dikosongkan

Rabu, 04 Mei 2016 4380

10 Unit Rusun Muara Angke Disegel Petugas

10 Unit Rusun Kapuk Muara Disegel

Kamis, 21 April 2016 16136

Warga Rusunawa Kapuk Muara Menolak Ditertibkan

15 Unit Rusun Kapuk Muara Terancam Diambil Alih

Jumat, 15 April 2016 15476

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks