Pelajar SMP di Jakut Buat Ratusan Lubang Biopori

Senin, 25 April 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 4333

Perigati Hari Bumi, Puluhan Pelajar SMP Buat Lubang Biopori

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Puluhan pelajar SMP yang tergabung dalam Palang Merah Remaja (PMR) di wilayah Jakarta Utara membuat ratusan lubang biopori di kawasan Ancol, Pademangan. Ratusan lubang biopori yang dibuat para pelajar tersebut dilakukan untuk memperingati Hari Bumi 2016.

Mereka sekaligus mengkampanyekan kebersihan lingkungan dan pemilahan sampah

Ketua PMI Cabang Jakarta Utara, Sabri Saiman mengatakan kegiatan Hari Bumi 2016 ini diikuti 50 pelajar SMP dengan menyusuri Anak Kali Ciliwung di kawasan Ancol Pademangan. Selain lubang biopori, para anggota PMR sekolah itu juga membuat vertical garden disertai dengan kerja bakti membersihkan sampah.

"Mereka sekaligus mengkampanyekan kebersihan lingkungan dan pemilahan sampah," katanya, Senin (25/4).

Sementara itu, Nurul Aisah (12), siswi SMP Barunawati III Cilincing mengaku senang dapat terlibat langsung dalam kegiatan membuat lubang biopori di peringatan Hari Bumi 2016.

"Membuat lubang biopori dapat menjaga lingkungan agar lingkungan tidak banjir," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pramuka Pulau Seribu akan Buat 1000 Lubang Biopori

Pramuka Pulau Seribu akan Buat 1000 Lubang Biopori

Sabtu, 23 April 2016 5905

Ratusan Lubang Biopori Dibuat di RPTRA Meruya Utara

120 Lubang Biopori Dibuat di RPTRA Meruya Utara

Kamis, 04 Februari 2016 5326

 Lubang Biopori Cegah Genangan di Pulau Kelapa

Lubang Biopori Cegah Genangan di Pulau Kelapa

Jumat, 22 Januari 2016 7719

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307787

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260977

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks