5 Jukir Liar di Jl Yos Sudarso Diciduk

Jumat, 05 Februari 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 6652

5 PMKS Terjaring Razia di Jalan Yos Sudarso

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Lima juru parkir liar (jukir) yang kerap memarkirkan kendaraan di putaran jalan depan Mal Artha Gading, Jalan Yos Sudarso, Kelapa Gading, Jakarta Utara diciduk.

Keberadaan PMKS yang beroperasi di kawasan tersebut sudah menganggu kenyamanan masyarakat.

Camat Kelapa Gading, Ahmad Chalid mengatakan razia PMKS di Jalan Yos Sudarso Kelapa Gading digelar karena telah meresahkan masyarakat. Sebab, saat beroperasi dengan dalil membantu memarkirkan kendaraan di lokasi, mereka kerap memaki pengendara bahkan sampai menggores kendaraan apabila tidak memberikan uang.

"Keberadaan PMKS yang beroperasi di kawasan tersebut sudah menganggu kenyamanan masyarakat. Khususnya pengendara, sehingga kami tertibkan," ujar katanya, Jumat (5/2).

Dikatakan Ahmad, kelima jukir liar atau biasa sebut pak ogah yang terjaring razia itu selanjutnya digelandang ke Sudin Sosial Jakarta Utara untuk diberikan pembinaan.

"PMKS tersebut kami serahkan ke Suku Dinas Sosial Jakarta Utara untuk dibawa ke panti sosial. Saya juga meminta kepada masyarakat, apabila melihat PMKS segera menginformasikan ke petugas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
13 PMKS Terjaring di Johar Baru

13 PMKS Terjaring di Johar Baru

Jumat, 05 Februari 2016 3181

 Razia Joki 3in1 di Kebayoran Baru Diwarnai Aksi Kejar-kejaran

21 PMKS Terjaring Razia

Jumat, 05 Februari 2016 4562

Empat PMKS Terjaring Razia di Cilincing

4 PMKS di Jl Baru Cilincing Diamankan

Rabu, 27 Januari 2016 3312

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks