Jokowi: Masjid Fatahillah Bisa Jadi Pusat Kebajikan

Jumat, 29 Januari 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 5006

Masjid Fatahillah Diresmikan Jokowi

(Foto: Reza Hapiz)

Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) berharap dengan adanya Masjid Fatahillah di Kompleks Balai Kota DKI Jakarta, dapat memberikan kebaikan untuk pegawai negeri sipil (PNS) dan masyarakat sekitar.

Bisa memberikan semangat baru dan kita harapkan Masjid Fatahillah bisa menjadi pusat kebajikan dalam kita meningkatkan iman dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT

"Bisa memberikan semangat baru dan kita harapkan Masjid Fatahillah bisa menjadi pusat kebajikan dalam kita meningkatkan iman dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT‎," ujar Jokowi, usai menunaikan Sholat Jumat di Masjid Fatahillah, Jumat (29/1).

Jokowi pun memuji Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama yang mendorong berdirinya masjid di Balai Kota DKI.

"‎Alhamdulilah di bawah Gubernur Bapak Basuki Tjahaja Purnama, masjid ini bisa diwujudkan‎," tandasnya.

Saat ini, PNS di lingkungan Balai Kota DKI dapat melaksanakan sholat Jumat di Masjid Fatalillah. Sebelumnya, mereka sholat jumat di lantai 1 Blok D diubah menjadi musala dengan nama Fatahillah. Dengan jumlah PNS di lingkungan Balai Kota lebih dari 1.000 orang, salat Jumat dilakukan di lobi Gedung Blok G hingga ke selasar.

BERITA TERKAIT
 Masjid Fatahillah Diresmikan Jokowi

Masjid Fatahillah Diresmikan Jokowi

Jumat, 29 Januari 2016 4853

Jokowi Resmikan Masjid, Pengamanan Balai Kota Diperketat

Masjid Fatahillah, Pengingat PNS untuk Tidak Korupsi

Jumat, 29 Januari 2016 4764

Sekda DKI Himbau Kebersihan Masjid Fatalillah Dijaga

Sekda DKI Imbau Kebersihan Masjid Fatahillah Dijaga

Kamis, 28 Januari 2016 6602

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks