Pengadaan Taman Bermain Anak di Jakbar Terhambat

Jumat, 23 Mei 2014 Reporter: Hendi Kusuma Editor: Dunih 7281

taman anak anak

(Foto: Hendi Kusuma)

Upaya Pemkot Administrasi Jakarta Barat menjadikan wilayahnya menjadi Kota Layak Anak tidak berjalan mulus. Pasalnya, pembuatan sarana dan prasarana taman bermain anak yang sudah direncanakan terpaksa tertunda karena kendala anggaran. Sebab, anggaran untuk pengadaan tersebut terintergrasi dengan dana bansos (bantuan sosial) dan hibah yang oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak bisa dicairkan sebelum Pilpres 2014.

Sementara ini masih menunggu instruksi dari Pemprov DKI sesuai dengan keputusan KPK, karena anggaran bansos dan hibah LMK belum dapat dicairkan

"Sementara ini masih menunggu instruksi dari Pemprov DKI sesuai dengan keputusan KPK, karena anggaran bansos dan hibah LMK belum dapat dicairkan," ujar Muchtar, Kasubag Bina Kemasyarakatan Kantor Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMPKB) Jakarta Barat, Jumat (23/5).

Muchtar mengaku, selama ini dana di BPMPKB sangat minim. Sehingga untuk mensukseskan kota layak anak di 56 kelurahan dan 8 kecamatan melibatkan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK). Terlebih, selama ini dana hibah dan bansos yang ada di LMK dinilai hanya digunakan untuk perbaikan jalan dan saluran air.

"Kota Layak Anak menjadi prioritas tahun ini. Ada 94 kasus kekerasan anak yang terjadi, sehingga  dapat dikatakan Jakarta Barat memasuki zona rawan terhadap kekerasan anak. Diperlukan langkah pencegahan yaitu, sosialisasi tentang aturan hukum dan fasilitas umum taman bermain bagi anak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Manusia Gerobak

Bawa Anak, Manusia Gerobak Terjaring Satpol PP

Selasa, 20 Mei 2014 4478

Pencabulan Anak

Bocah 4 Tahun Jadi Korban Penganiayaan di Jakut

Selasa, 20 Mei 2014 4185

Kasus Kekerasan Pada Anak

Murid PAUD Dicabuli Oknum Guru

Selasa, 13 Mei 2014 5672

Pencabulan Anak

Kakek Cabuli Bocah 7 Tahun di Semper Barat

Senin, 12 Mei 2014 8653

korbang anak jakarta utara budi

Iqbal, Bocah Korban Kekerasan Pulang dari RS

Senin, 12 Mei 2014 3720

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks