Parkir Liar, 11 Mobil di Jakut Diderek

Rabu, 13 Januari 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Rio Sandiputra 3308

11 Mobil Pribadi Diderek Dari Dua Kecamatan di Jakarta Utara

(Foto: Suriaman Panjaitan)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Utara, kembali melakukan penertiban parkir liar di Kecamatan Kepala Gading dan Tanjung Priok. Sebanyak 11 mobil ditindak petugas.

Pengemudi masih membandel. Dan tetap nekat memarkirkan kendaraannya di bahu jalan. Ini jelas melanggar aturan, makanya kita derek

"Pengemudi masih membandel. Dan tetap nekat memarkirkan kendaraannya di bahu jalan. Ini jelas melanggar aturan, makanya kita derek," ujar Anton Parura, Kasudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara, Rabu (13/1).

Penindakan yang dilakukan, lanjut Anton, berupa pencabutan pentil dan juga penderekan. "Untuk mendereknya kita libatkan empat mobil derek," kata Anton.

Dalam penertiban kali ini, petugas Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara yang dilibatkan sebanyak 10 petugas.

"Kita akan terus lakukan penertiban. Terlebih masih banyak pemilik kendaraan yang tidak sadar aturan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penertiban Angkutan Ngetem di Depan Stasiun Kebayoran Lama Ricuh

Penertiban Parkir di Kebayoran Lama Ricuh

Rabu, 13 Januari 2016 5622

Operasi Lintas Jaya, 676 Kendaraan Ditindak

Operasi Lintas Jaya, 676 Kendaraan Ditindak

Rabu, 13 Januari 2016 6443

Penertiban Angkutan Ngetem di Depan Stasiun Kebayoran Lama Ricuh

Penertiban Parkir di Kebayoran Lama Ricuh

Rabu, 13 Januari 2016 5622

Parkir di Bahu Jalan, 11 Mobil di Setiabudi di Derek Petugas

Parkir Liar, 11 Mobil di Setiabudi Diderek

Kamis, 07 Januari 2016 5975

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks