5.500 Alat Pemantau Pajak Online Dibagikan ke WP

Senin, 28 Desember 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 4786

 Dinas Pajak Lakukan Sosialisasi Penggunaan Alat Pajak Online

(Foto: Rudi Hermawan)

Dinas Pelayanan Pajak (DPP) DKI Jakarta akan menyebar ribuan alat pemantauan pajak secara online ke wajib pajak (WP). Target WP yang akan dipasang alat khusus tersebut adalah hotel, restoran dan tempat hiburan.

Target kami Januari alat itu sudah didistribusikan semua, maka Februari sudah bisa berjalan semua

"Ada 5.500 alat yang akan dibagikan ke wajib pajak di lima wilayah, nantinya setiap transaksi dapat di monitor dan datanya otomatis akan langsung masuk di Dinas Pajak," kata Agus Bambang Setiowidodo, Kepala Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta, saat memberikan sosialisasi kepada petugas Unit Pelayanan Pajak Daerah (UPPD) se-DKI Jakarta, Senin (28/12).

Menurut Agus, sebelum didistribusikan ke hotel, restoran dan tempat hiburan, pihaknya melakukan pelatihan petugas, agar mereka bisa menjelaskan pengoperasiannya. Untuk proses registrasi atau jika ada kerusakan seperti apa dan sebagainya.

"Target kami Januari alat itu sudah didistribusikan semua, maka Februari sudah bisa berjalan semua," tandasnya.

Dengan terpasangnya alat di masing-masing WP, Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta akan bisa memantau seluruh transaksi yang terjadi di hotel, restoran dan tempat hiburan. Sehingga bisa dihitung secara langsung jumlah pajak yang harus dibayarkan oleh WP.

BERITA TERKAIT
Penerimaan Pajak di Jakpus Sudah 98,35 Persen

Penerimaan Pajak di Jakpus Sudah 98,35 Persen

Selasa, 22 Desember 2015 3090

1.500 Wajib Pajak Reklame di LTC Glodok akan Didata

1.500 Wajib Pajak Reklame di LTC Glodok akan Didata

Minggu, 20 Desember 2015 9392

DPP DKI Jakarta akan Bersihkan Pegawai Pajak Nakal

DPP DKI akan Bersihkan Pegawai Pajak Nakal

Rabu, 16 Desember 2015 6707

Oknum UPPD Cilandak Terkait Korupsi Pastikan Ditindak Tegas

Peras WP, Oknum UPPD Cilandak Pasti Ditindak Tegas

Jumat, 18 Desember 2015 6223

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks