Uji Kelaikan, 21 Angkutan Umum Setop Operasi

Senin, 14 Desember 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Budhy Tristanto 3194

Uji Kelayakan, 21 Angkutan Umum Stop Operasi

(Foto: doc)

Sebanyak 21 angkutan umum diberhentikan operasinya dalam uji kelaikan dan penertiban yang digelar Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Pusat di Dukuh Atas, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Kita bukan saja melakukan penertiban tapi juga uji kelayakan angkutan umum di sekitar lokasi

Kasudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Henry Perez Sitorus mengatakan, 21 angkutan umum tersebut terdiri dari tujuh metromini, 12 kopaja, satu bus pariwisata dan satu taksi.

Perez menambahkan, uji kelaikan ini digelar untuk menekan jumlah kecelakaan yang diakibatkan kendaraan tak laik jalan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat pengguna angkutan umum dan pejalan kaki.

"Kita bukan saja melakukan penertiban tapi juga uji kelaikan angkutan umum di sekitar lokasi," ujar Perez, Senin (14/12).

Dalam uji kelaikan ini, lanjut Perez, ditemukan berbagai pelanggaran seperti tidak berfungsinya speedometer, rem tangan, dan lampu rem mati serta surat kendaraan tak lengkap.

"Lampu rem mati kan berbahaya. Jika rem mendadak bisa terjadi tabrakan," tandas Perez.

BERITA TERKAIT
Gencar Dirazia, Angkutan Umum Bobrok di Jakbar Menghilang

Gencar Dirazia, Angkutan Umum Bobrok di Jakbar Menghilang

Kamis, 10 Desember 2015 5423

114 Kendaraan Ditilang di Jaktim

114 Kendaraan Ditilang di Jaktim

Kamis, 10 Desember 2015 5212

10 Metromini Bobrok Diamankan Sudin Hubtrans Jakut

Nekat Beroperasi, 10 Metromini Bobrok Dirazia

Kamis, 10 Desember 2015 6557

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks