Bupati Minta SK CPNS Pengguna Sabu Dicabut

Senin, 07 Desember 2015 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 4795

Bupati Meminta SK CPNS Nyabu Ditarik

(Foto: Istimewa)

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo, meminta Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama membatalkan surat keputusan (SK) pengangkatan oknum calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang tertangkap tangan membawa sabu.

Tidak ada ampun di Kabupaten Kepulauan Seribu untuk narkoba

Dikatakan Budi Utomo, ulah CPNS berinisial SI (28) yang saat ini bekerja sebagai staf di kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, sudah mencoreng citra Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. 

"Kami akan surati gubernur agar dicabut SK-nya dan diberi sanksi paling keras, dipecat. Tidak ada ampun di Kabupaten Kepulauan Seribu untuk narkoba," tegas Budi, Senin (7/12).

Ditambahkan Budi, saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan Biro Hukum Kabupaten Kepulauan Seribu untuk proses lebih lanjut.

"Koordinasi juga sedang kita tingkatkan dengan pihak kepolisian, karena kita sadar sebagai destinasi wisata yang sedang berkembang , wilayah Kepulauan Seribu jadi sasaran empuk para pengedar," tandas Budi.

BERITA TERKAIT
Bawa Sabu, CPNS Pulau Seribu Ditangkap Polisi

Bawa Sabu, CPNS Pulau Seribu Ditangkap Polisi

Senin, 07 Desember 2015 4744

Lurah Meminta BNN Intensifkan Pemeriksaan

BNN Diminta Rutin Gelar Tes Urine di Pulau Harapan

Rabu, 02 Desember 2015 6130

Wali Kota Jakpus Sambut Baik BNN di Johar Baru

Wali Kota Apresiasi Keterlibatan BNN di Johar Baru

Selasa, 01 Desember 2015 2820

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks