Pembangunan di Pulau Onrust Tak Pernah Dilaporkan ke Lurah

Senin, 16 November 2015 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 3603

Lurah Tak Pernah Dilapori Soal Pembangunan Di Pulau Onrust

(Foto: Suparni)

Lurah Pulau Untung Jawa, Badri, mengaku tak pernah dilaporkan soal pembangunan homestay di Pulau Onrust. oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Museum Kebaharian, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta.

Saya juga kaget tiba-tiba sudah berdiri dua bangunan di sana

Dikatakan Badri, meski masuk dalam wilayahnya, namun pengelolaan Pulau Onrust sebagai cagar budaya berada di bawah UPT Museum Kebaharian.

"Soal homestay, kita tidak ada laporan apalagi pemberitahuan. Saya juga kaget tiba-tiba sudah berdiri dua bangunan di sana," ujar Badri, Senin (16/11).

Diungkapkan Badri, pegawai UPT Museum yang mengelola Pulau Onrust tersebut, pernah menjanjikan akan melaporkan setiap ada pembangunan di cagar budaya tersebut.

"Kenyataannya, pembangunan tanggul dan jalan tidak juga dilaporkan, sampai saya kontrol dan tahu sendiri. Begitu juga soal petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) yang direkrut dari luar pulau, mereka tak pernah koordinasi," tukas Badri.

Untuk diketahui, Dinas Pariwisata DKI Jakarta diam-diam membangun dua homestay di Pulau Onrust yang merupakan pulau cagar budaya dan dilindungi undang-undang, tanpa pemberitahuan dan izin ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu.

BERITA TERKAIT
Pulau Cagar Budaya Didirikan Homestay Tanpa IMB

Homestay di Pulau Onrust Diduga Tanpa IMB

Senin, 16 November 2015 8920

 Pulau Untung Jawa Tawarkan 11 Destinasi Wisata

Pulau Untung Jawa Tawarkan 11 Destinasi Wisata

Selasa, 03 November 2015 6255

33 Petugas PPSU Pulau Seribu Berasal dari Luar Wilayah

33 Petugas PPSU Pulau Seribu Berasal dari Luar Wilayah

Selasa, 27 Oktober 2015 4233

Puluhan Netizen Ikut Promosikan Wisata Pulau Seribu

Netizen Bantu Promosi Wisata Pulau Seribu

Senin, 31 Agustus 2015 6294

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks