Kelurahan Pejagalan Tempati Posisi Terbawah Qlue

Jumat, 13 November 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Widodo Bogiarto 4707

 Kelurahan Pejagalan Tempati Posisi Terbawah Qlue

(Foto: Ilustrasi)

Berdasarkan data aplikasi Qlue hingga November, dari 267 kelurahan di DKI Jakarta, Kelurahan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, menempati posisi terbawah untuk  tingkat kepuasan. Dari fitur yang ada, mayoritas keluhan warga karena masih maraknya parkir liar dan penumpukan sampah.

Jadi kalau dilihat di Qlue, hampir 500 keluhan sudah kita tindaklanjuti

Roni (38), salah seorang warga di Jalan Pluit Selatan Raya, Kelurahan Pejagalan mengatakan, menjelang malam hari, lokasi di kawasan pemukimannya kerap macet parah. Penyebabnya, banyak pengemudi taksi yang memarkirkan kendaraanya di bahu jalan.

"Ini sudah dua bulan belakangan terjadi. Saya heran kenapa tidak ditindak," keluh Roni, Jumat (13/11).‎

Dihubungi terpisah, Lurah Pejagalan, Raden Maskur berkilah, pihaknya telah memproses ‎seluruh keluhan warga baik yang masuk melalui Qlue maupun pengaduan lainnya.

"Jadi kalau dilihat di Qlue, hampir 500 keluhan sudah kita tindaklanjuti," kata Raden.

Terkait masih banyaknya keluhan warga yang belum diproses, Raden mengaku hal itu merupakan kewenangan sektoral.

"Itu kewenangannya ada di tingkat suku dinas masing-masing. Kita sudah bersurat ke sana. Jadi kalau tidak ditindaklanjuti, itu bukan kesalahan kita dong," ujar Raden.‎

BERITA TERKAIT
emkab Gelar Sosialisasi Aplikasi Qlue

Pemkab Gelar Sosialisasi Aplikasi Qlue

Senin, 09 November 2015 5999

aplikasi qlue jakut

Pengurus RT/RW di Tanjung Priok Dilatih Aplikasi Qlue

Rabu, 04 November 2015 5095

 Djarot : Saya Senang Program Andalan Polres Metro Jakarta Utara Terintegrasi Dengan Qlue

Djarot Senang Program Polres Jakut Terintegrasi dengan Aplikasi Qlue

Senin, 02 November 2015 9401

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks