Saluran PHB Uangan Dibersihkan

Selasa, 03 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Rio Sandiputra 3828

Kali PHB Uangan Di Pesanggrahan Dibersihkan

(Foto: Izzudin)

Setelah diguyur hujan pada Senin (2/11) malam, Saluran Penghubung (PHB) Uangan di Jalan Bintaro Permai RT 10/08, Pesanggrahan, Jakarta Selatan dibersihkan. Sampah yang terbawa oleh aliran air semalam, banyak yang menyangkut dipinggir saluran.

Masyarakat masih banyak buang ke kali, jadi banyak sampah yang terbawa dari hulu ke sini

Kepala Seksi Kebersihan Kecamatan Pesanggrahan, Zubir Maulana mengatakan, memang pihaknya rutin membersihkan saluran tersebut. Namun saat musim hujan datang, sampah-sampah dari daerah hulu pun banyak yang terbawa.

"Masyarakat masih banyak buang ke kali, jadi banyak sampah yang terbawa dari hulu ke sini," ujarnya, Selasa (3/11).   

Untuk membersihkan saluran PHB Uangan, dikerahkan 12 PHL Kebersihan. Sampah-sampah yang didapat langsung diangkut menggunakan truk Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan.

"Kebanyakan ya sampah plastik, rumput, ranting dan bambu kayu. Ada sekitar enam meter kubik yang berhasil kita angkat dari saluran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Truk Sampah Ditahan, Basuki Akan Lapor Polisi

Truk Sampah Ditahan, Basuki akan Lapor Polisi

Senin, 02 November 2015 7039

Pembuangan 6.500 Ton Sampah DKI Terhambat

Pembuangan 6.500 Ton Sampah DKI Terhambat

Senin, 02 November 2015 5394

 Dua Truk Sudin Kebersihan Jakut Dihadang di Cileungsi

Dua Truk Sudin Kebersihan Jakut Dihadang di Cileungsi

Senin, 02 November 2015 5763

 Saluran Kering Di Ragunan Dibersihkan

30 PPSU Bersihkan Saluran di Jl TB Simatupang

Senin, 02 November 2015 3752

100 Karung Sampah Diangkut Dari Saluran di Jalan Kebon Bawang VI, Jakut

Saluran Air Jl Kebon Bawang VI Dibersihkan

Senin, 02 November 2015 3037

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks