Jumat, 09 Oktober 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 4297
(Foto: Rudi Hermawan)
Antisipasi tawuran pelajar dilakukan oleh Polsek Tebet, Jakarta Selatan. Setelah mengamankan 12 pelajar SMK, Polsek Tebet kembali mengamankan delapan pelajar sekolah menengah pertama (SMP).
Kapolsek Tebet, Kompol Ketut Sudarma mengatakan, pelajar yang diketahui dari SMPN 181 Bedungan Hilir, Jakarta Pusat itu diamankan saat bergerombol di Jalan DR Saharjo. Bersama pelajar SMP tersebut, juga diamankan seorang pelajar SMK di Slipi, Jakarta Barat.
"Ada sembilan pelajar yang diamankan. Delapan pelajar SMP dan satu pelajar SMK 1 di Slipi," ujar Sudarma, Jumat (9/10).
Sudarma mengatakan, para pelajar tersebut diduga hendak tawuran. Sebab saat dihampiri petugas, para pelajar tersebut berhamburan pergi. "Tadi sempat kejar-kejaran. Tapi saat digeledah tidak ada yang membawa senjata tajam," tuturnya.
Selanjutnya, para pelajar yang diamankan dibawa ke Mapolsek Tebet untuk didata dan dilakukan pembinaan. "Mereka akan membuat pernyataan dan dipanggil orangtuanya, sebelum dikembalikan," tandasnya.