Basuki : Mayoritas Kebakaran di Jakarta Akibat Korsleting

Senin, 28 April 2014 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 2826

ahok_ektp_wahyu_13nn.jpg

(Foto: doc)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menegaskan, mayoritas penyebab kebakaran di ibu kota akibat ketidakdisiplinan warga dalam pemakaian listrik.

Pemasangan listrik dilakukan secara sembarangan, banyak yang tidak disiplin. Rata-rata kan penyebabnya korsleting listrik

Menurut Basuki, warga tidak menaati standar keamanan dalam pemasangan instalasi listrik, sehingga mengakibatkan terjadinya hubungan pendek arus listrik atau korsleting.

"Pemasangan listrik dilakukan secara sembarangan, banyak yang tidak disiplin. Rata-rata kan penyebabnya korsleting listrik," kata Basuki di Balaikota, Senin (28/4).

Berdasarkan laporan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penganggulangan Bencana DKI, dalam kurun satu tahun telah terjadi ribuan kasus kebakaran di ibu kota. Hampir 70 persen diantaranya akibat arus pendek listrik.

"Penyebanya listrik bebannya terlalu tinggi. Jadi ada hitungan kekuatan kabel kan kalau sering nyambung. Terus kabelnya tidak kuat dan panasnya lebih, jadi kebakaran, penyebab utama rata-rata itu," ujarnya.

Untuk mengatasi persoalan tersebut, Basuki mengungkapkan, Pemprov DKI telah mengirimkan surat kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN) agar segera mengaudit listrik di pemukiman ilegal.

"Bangunan sejumlah pasar tradisional sudah lama juga mesti diaudit. Kami sudah tulis surat ke PLN kerjasama dengan baik, rumah tidak ada izin mendirikan bangunan," ungkapnya.

Sekadar diketahui, ribuan kios di Pasar Senen Blok III, Jumat (25/4) dinihari ludes dilalap si jago merah. Akibat musibah kebakaran tersebut, ribuan pedagang harus menderita kerugian karena barang dagangannya habis terbakar.

Dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut adalah hubungan pendek arus listrik. Untuk memastikan penyebab pasti kebakaran tersebut Publafor Mabes Polri diterjunkan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Berselang beberapa hari kemudian, si jago merah juga melalap kios di Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Senin (28/4) pagi.

BERITA TERKAIT
kebakaran pasar senen suriaman

47 Pasar di DKI Rawan Kebakaran

Senin, 28 April 2014 4119

Walau tak ada korban jiwa, peristiwa terbakarnya Kios Sepatu ini diperkirakan mencapai 20-30 juta Ru

Kebakaran Pasar Rumput Diduga Karena Korsleting

Senin, 28 April 2014 3415

Kebakaran Pasar Senen

Kebakaran Pasar Senen Diduga Karena Korsleting

Jumat, 25 April 2014 4143

Ditahan Borgol

4 Penjarah Kebakaran Senen Diamankan

Sabtu, 26 April 2014 2957

kapolda dki jakarta dwi prayitno

Polda Periksa 6 Saksi Kebakaran Pasar Senen

Jumat, 25 April 2014 3397

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks