Selasa, 06 Oktober 2015 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 3094
(Foto: Folmer)
Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Barat akan mengganti sebanyak 42.000 titik lampu penerangan jalan umum (PJU) yang tersebar di delapan wilayah kecamatan, mengggunakan lampu hemat energi Light Emitting Diode (LED). Penggantian lampu hemat energi tersebut akan dilakukan secara bertahap.
Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Barat, Wahyudin mengatakan, saat ini baru sekitar 20 persen lampu PJU yang menggunakan lampu LED.