Sudinhubtrans Jakpus Kaji Ulang Trayek Metromini P11

Senin, 14 September 2015 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3493

Sudinhub dan Transportasi Jakpus Kaji Trayek Metromini P11

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Pusat, akan mengkaji trayek Metromini P11 jurusan Senen-Bendungan Jago. Hal ini karena, banyak armada dari Metromini P11 yang dikeluhkan warga karena sering ngetem di Jalan F, Cempaka Baru, Kemayoran.

Kita akan pelajari terlebih dulu trayeknya, apakah menyimpang atau tidak. Kalau menyimpang tentunya akan dikembalikan ke trayek lama

"Kita akan pelajari terlebih dulu trayeknya, apakah menyimpang atau tidak. Kalau menyimpang tentunya akan dikembalikan ke trayek lama," ujar Aji Komala, Kepala Seksi Operasi Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Senin (14/9).

Aji mengatakan, sejauh ini memang belum diputuskan kasus Metromini P11 yang dikeluhkan masyarakat. Sebab ia sendiri belum tahu persis rute Metromini ini apakah melintas di Jalan F atau tidak. Jika sudah ada hasil kajian maka pekan depan pihaknya akan mengumpulkan seluruh awak Metromini P11 di kantornya, untuk sosialisasi lanjutan. "Nanti hasilnya akan kita sosialisakan ke awak Metromini P11," ucapnya.

Namun jika memang bukan dalam trayeknya, Aji menegaskan, akan menindak tegas armada yang menyimpang. Ini sesuai dengan Perda nomor 5 tahun 2014 tentang lalu lintas. "Tentunya kendaraan yang melanggar akan ditilang. Bahkan jika ternyata surat-surat kendaraan tidak lengkap, armada akan dikandangkan atau stop operasi," tuturnya.

Berdasarkan catatan Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, saat ini Metromini P11 yang masih aktif hanya 18 armada. "Yang 18 unit saja nanti kita periksa kelengkapan surat-suratnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Kemayoran Keluhkan Metromini Masih Ngetem di Terminal Bayangan

Warga Kemayoran Minta Lokasi Ngetem Metromini P11 Ditertibkan

Senin, 14 September 2015 5055

Tiodor Sianturi: Angkutan Yang Mangkal Di Stasiun Kota Tua Akan Kita Tertibkan Setiap Hari

60 Petugas Sudinhubtrans Jaga Kawasan Kota Tua

Jumat, 11 September 2015 5917

Tarif Tiket Kapal Ojek Akan Di Pergubkan

Tarif Kapal Ojek akan Ditetapkan dalam Pergub

Jumat, 21 Agustus 2015 4969

Dishubtrans DKI Segera Tertibkan Angkutan Uber dan Grab Car

Dishubtrans DKI Segera Tertibkan Angkutan Uber dan Grab Car

Kamis, 20 Agustus 2015 7925

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307903

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks