Jumat, 11 April 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 829
(Foto: Nurito)
Sebanyak 148 pohon Tabebuya Ungu ditanam di kawasan Taman Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur. Penanaman pohon tersebut dilakukan secara bertahap sejak awal Maret 2025.
"Kita akan terus lakukan penanaman dengan target 500 pohon"
Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Timur, Dwi Ponangsera menargetkan sebanyak 500 pohon Tabebuya akan menghijaukan TPU Pondok Ranggon.
"Saat ini sudah tertanam 148 pohon jenis Tabebuya Ungu. Kita akan terus lakukan penanaman dengan target 500 pohon
," ujarnya, usai kegiatan Jumat Menanam di TPU Pondok Ranggon, Jumat (11/4).Ia berharap, dengan semakin banyaknya pohon yang ditanam juga akan lebih memberikan kenyamanan bagi para peziarah yang datang ke TPU.
"Penanaman pohon ini sangat penting sekaligus untuk meningkatkan kualitas udara," terangnya.
Sementara itu, salah seorang warga setempat, Rosyid (48), sangat apresiasi adanya program penanaman pohon di area TPU Pondok Ranggon agar lebih rindang dan asri.
"Melalui penanaman pohon ini tentu warga yang berziarah akan merasakan suasana teduh dan nyaman," tandasnya.