Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

Selasa, 08 April 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Erikyanri Maulana 1187

 Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

(Foto: Reza Pratama Putra)

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung bersama Wakil Gubernur (Wagub), Rano Karno melepas keberangkatan 1.700 santri Pondok Modern Darussalam Gontor di Lapangan Monas, Selasa (8/4).

"Ini kesempatan yang tidak semua orang bisa mendapatkan,"

Dalam sambutannya, Pramono secara khusus mendoakan agar para santri Gontor berhasil dalam menuntut ilmu.

Menurutnya, Gontor telah terbukti melahirkan santri-santri yang modern, nasionalis, berpikiran terbuka dan berwawasan luas, yang di antaranya kini menjadi pemimpin di tingkat nasional.

"Saya hari ini bersama dengan Pak Wagub, Pak Sekda dan jajaran Pemerintah Balai Kota Jakarta mengantar keberangkatan murid-murid santri Gontor yang jumlahnya kurang lebih 1.700 siswa," ujar Pramono.

Ia berharap, pondok pesantren Gontor bisa terus melahirkan pemimpin bangsa untuk Indonesia. Pramono juga berharap agar para santri yang berasal dari Jakarta dapat kembali ke ibu kota setelah lulus untuk mengabdikan ilmu mereka di berbagai bidang, baik keagamaan maupun umum.

"Harapannya begitu lulus mereka bisa kembali ke Jakarta untuk mengembangkan apakah ilmunya di bidang keagamaan, di bidang pendidikan general atau umum. Karena saya tahu Gontor selalu mempunyai keunggulan dalam hal itu," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Pramono juga berinteraksi langsung dengan salah satu santri asal Cakung, Jakarta Timur, yakni Ajuad. Kepada Pramono, Ajuad menyampaikan ketertarikannya belajar di Gontor untuk menimba ilmu.

Usai berdialog, Pramono pun memberikan beasiswa penuh kepada Ajuad dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta selama satu tahun. Ia berharap beasiswa ini dapat memotivasi Ajuad untuk terus rajin belajar dan meraih impiannya menjadi pemimpin bangsa di masa depan.

"Tadi karena hanya Ajuad yang berani maju ke depan, maka dengan demikian, Pemerintah Jakarta satu tahun akan memberikan beasiswa buat Ajuad. Satu tahun Pemerintah Jakarta memberikan beasiswa penuh kepada Ajuad. Nanti kalau prestasimu bagus, akan diberikan lagi," ucapnya.

Di akhir acara, Pramono berpesan kepada seluruh santri untuk belajar dengan rajin dan memanfaatkan kesempatan belajar di Gontor dengan sebaik-baiknya. Ia berharap nantinya akan lahir pemimpin-pemimpin bangsa yang membanggakan.

"Ini kesempatan yang tidak semua orang bisa mendapatkan, kesempatan seperti kalian semua, menjadi murid di Gontor tidak mudah. Dan Gontor selalu pada setiap waktu melahirkan pemimpin-pemimpinnya," tandas Pramono.

BERITA TERKAIT
 Komisi A Apresiasi Pemprov DKI Kedepankan Penataan Program Adminduk

Komisi A Apresiasi Pemprov DKI Kedepankan Penataan Program Adminduk

Senin, 24 Maret 2025 392

Jakarta-Inggris Perkuat Kerja Sama Infrastruktur dan Pendidikan

Jakarta-Inggris Perkuat Kerja Sama Infrastruktur dan Pendidikan

Rabu, 26 Maret 2025 537

Pemudik Mulai Kembali ke Jakarta Melalui Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Pulo Gebang

Jumat, 04 April 2025 402

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307825

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260981

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks