Sabtu, 29 Maret 2025 Reporter: Folmer Editor: Toni Riyanto 370
(Foto: Andri Widiyanto)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno berencana menunaikan Salat Idulfitri 1446 Hijriah di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI Jakarta.
"Usai salat Id saya akan datang bersilaturahmi ke rumah dinas Gubernur,"
"Usai salat Id saya akan datang bersilaturahmi ke rumah dinas Gubernur DKI Jakarta di Taman Suropati," ujarnya, Sabtu (29/3).
Setelah bersilaturahmi, Rano akan kembali ke kediaman di Lebak Bulus berkumpul bersama keluarga besar di Hari Raya Idulfitri.
"Sudah menjadi tradisi Lebaran, saya berkumpul bersama keluarga besar," terangnya.
Ia menambahkan, akan menyambangi kediaman sejumlah tokoh untuk bersilaturahmi pada Hari Raya Lebaran.
"Ada beberapa tokoh yang memang saya sambangi. Ini juga sudah tradisi setiap tahun saya lakukan," tandasnya.