Dinas KUMKMP Diminta Perbaiki Pujasera

Rabu, 19 Agustus 2015 Reporter: Suparni Editor: Widodo Bogiarto 2965

Pujasera Dinilai Membahayakan,Lurah Pulau Untung Jawa Surati Dinas KUMKMP

(Foto: Suparni)

Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta diminta untuk segera memperbaiki Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera) Pulau Untung Jawa yang berlokasi di Jalan Bougenville, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan, Kepulauan Seribu.

Kondisinya semakin parah. Pondasinya sudah hancur di sana-sini

Lurah Pulau Untung Jawa, Badri mengatakan, kondisi bangunan pujasera yang lokasinya di samping Dermaga Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI, kerusakannya makin parah, sehingga berpotensi membahayakan warga setempat.

"Kondisinya semakin parah. Pondasinya sudah hancur di sana-sini. Sangat berbahaya bagi warga maupun wisatawan, tapi tidak ada perhatian dari dinas," keluh Badri, Rabu (19/8).

Untuk mengantisipasi kecelakaan, menurut Badri, pihaknya melarang warga maupun wisatawan untuk mendekati bangunan pujasera.

"Sesuai arahan Pak Wakil Bupati, saya akan surati dinas dan menanyakan mau diapakan bangunan ini? Kalau tidak diurus, mending dirobohkan biar kabupaten yang urus," ujar Badri.

Sejak selesai dibangun pada 2010 silam, pujasera yang terletak tidak jauh dari Kantor Kelurahan Pulau Untung Jawa ini belum pernah digunakan untuk aktivitas berjualan. Padahal biaya pembangunan pujasera ini mencapai Rp 6 miliar.

BERITA TERKAIT
 Pujasera di Pulau Untung Jawa akan Direnovasi

Pujasera di Pulau Untung Jawa akan Direnovasi

Jumat, 05 Juni 2015 3735

Djarot Akui Dulu Banyak Proyek Amburadul

Djarot Sebut Sejumlah Proyek di Pulau Seribu Sebagai Pemborosan

Jumat, 06 Februari 2015 8001

PKL Pluit Segera Huni Lahan Relokasi

80 PKL Pluit Akan Direlokasi ke Pusat Perbelanjaan

Selasa, 03 Maret 2015 6597

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks