Jumat, 14 Agustus 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 4175
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Sebanyak 40 anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Kota Administrasi Jakarta Utara, 2015, Jumat (14/8), dilantik di Ruang Bahari, Kantor Walikota Jakarta Utara.
Sekretaris Kota (Sekko) Administrasi Jakarta Utara, Junaedi mengatakan, Paskibra merupakan salah satu komponen penting pada upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, sehingga pemilihan anggotanya cukup ketat.
Apalagi, sambung Junaedi, Paskibra Jakarta Utara memiliki prestasi membanggakan di tingkat provinsi dan nasional. "Pada tahun 1993, 1996, 2004, 2005, 2007 dan 2010,,kami berhasil menempatkan Paskibra di tingkat provinsi dan nasional. Tahun ini, Jakarta Utara menempatkan empat calon anggota Paskibra di tingkat provinsi," jelas Junaedi.
Junaedi berharap, melalui Paskibra dapat terbangun karakter pemuda yang cinta bangsa, disiplin serta sikap kuat bela negara.
“Semoga seluruh anggota Paskibra dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan lancar dalam peringatan Upacara HUT RI besok," tandasnya.