Lahan Terdampak Jalan Tembus di Kelapa Gading Mulai Didata

Kamis, 19 September 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1671

Pemprov DKI Mulai Data Lahan Jalan Tembus di Kelapa Gading

(Foto: Nurito)

Jajaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kamis (19/9), melakukan pendataan awal lahan yang akan terkena proyek pembangunan jalan tembus dari Jalan Bangun Cipta Sarana ke Arteri Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Pendataan tuntas hari ini untuk 55 bidang yang akan dibebaskan,"

Pendataan yang dipimpin Ketua Subkelompok Penanganan Pengaduan Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Biro Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta, Ebron Leonard Sirait, dilakukan di wilayah Kelurahan Pegangsaan Dua dan Kelapa Gading Timur.

Dalam kegiatan ini, personel gabungan dari lintas sektor mendatangi pemilik lahan yang ada di wilayah RT 05/06 Kelapa Gading Timur. Mereka meminta data kepemilikan dari masing-masing warga yang lahannya terdampak pembangunan  jalan tembus ini.

Menurut Ebron, total ada 55 bidang dengan luas 6.852,94 meter persegi lahan yang akan dibebaskan untuk pembangunan jalan tembus ini. Lokasi rencana pembangunan jalan tembus berada di wilayah RW 05, 06, RW 07 Kelurahan Pegangsaan Dua serta RW 06 Kelurahan Kelapa Gading Timur.

"Pendataan tuntas hari ini untuk 55 bidang yang akan dibebaskan. Tidak ada penambahan maupun pengurangan objek yang akan dibebaskan," ujar Ebron.

Ebron mengungkapkan, jalan tembus yang memiliki panjang 860 meter ini untuk menciptakan akses bagi kendaraan, terutama Bus TransJakarta yang disiapkan untuk Rusun Kelapa Gading menuju Jalan Arteri Kelapa Gading  dan Jalan Raya Bekasi.

"Jalan tembus ini akan menjadi tambahan alternatif jalan. Sehingga dapat mengurangi kemacetan lalu lintas di lokasi sekitar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pemprov DKI Sosialisasikan Pengadaan Tanah Pembangunan Tol Becakayu

Pemprov DKI Sosialisasikan Pengadaan Tanah Pembangunan Tol Becakayu

Selasa, 25 Juni 2024 903

Pemprov DKI Lakukan Pendataan Awal Lokasi Pembangunan Waduk Kamal

Pemprov DKI Lakukan Pendataan Awal Lokasi Perluasan Waduk Kamal

Kamis, 08 Agustus 2024 1208

Pemprov DKI Gelar Konsultasi Publik Rencana Pengadaan Lahan Tol

Warga Sunter Jaya Ikuti Konsultasi Publik Pengadaan Lahan Tol Dalam Kota

Jumat, 02 Agustus 2024 3283

 Pemprov Gelar Pendataan Awal Pengadaan Tanah Tol Sunter-Pulogebang

Pemprov DKI Lakukan Pendataan Awal Pengadaan Lahan Tol Sunter-Pulogebang

Rabu, 10 Juli 2024 2294

 Pemprov DKI Sosialisasikan Pengadaan Tanah Pembangunan Tol Becakayu

Pemprov DKI Sosialisasikan Pengadaan Tanah Pembangunan Tol Becakayu

Selasa, 25 Juni 2024 903

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks