Pemkab Kepulauan Seribu Akselerasi Pencegahan dan Penurunan Stunting

Kamis, 12 September 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 903

Pemkab Kepulauan Seribu Gelar Deklarasi Rembuk Stunting 2024

(Foto: Anita Karyati)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu melakukan akselerasi penurunan stunting. Salah satu upaya yang dilakukan melalui Rembuk Pencegahan dan Penurunan Prevalensi Stunting.

M ewujudkan Kabupaten Kepulauan Seribu zero stunting

Melalui kegiatan ini berbagai stakeholder juga melaksanakan penandatanganan komitmen bersama percepatan penurunan stunting di wilayah Kepulauan Seribu.

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan, mengatakan, terdapat dua hal yang menjadi perhatian di bidang kesejahteraan masyarakat yakni, stunting dan kemiskinan ekstrem yang keduanya saling berkorelasi.

Dalam upaya penurunan prevalensi stunting, Pemkab Kepulauan Seribu terus berkomitmen untuk melakukan delapan aksi konvergensi stunting yang telah dilaksanakan sejak tahun 2021.

"Rembuk stunting merupakan suatu langkah penting yang harus dilakukan pemerintah daerah untuk memastikan pelaksanaan rencana berjalan secara terintegrasi antar OPD, sektor/lembaga non-pemerintah hingga masyarakat," ujarnya, di Ruang Pola, Gedung Mitra Praja Sunter, Jakarta Utara, Kamis (12/9).

Fadjar menjelaskan, Rembuk Stunting ini bertujuan menyampaikan hasil analisis situasi dan rancangan rencana kegiatan intervensi penurunan stunting

Kemudian, mendeklarasikan komitmen pemerintah daerah dan menyepakati rencana kegiatan penurunan stunting terintegrasi.

"Kami juga ingin membangun komitmen publik dalam upaya penurunan stunting. Kelurahan Pulau Kelapa menjadi fokus penurunan dan pencegahan stunting terintegrasi di Kepulauan Seribu," terangnya.

Menurutnya, intervensi stunting yang dilakukan tidak hanya ke wilayah Pulau Kelapa, tapi mengarah ke seluruh kelurahan dengan dukungan anggaran sesuai kebutuhan wilayah, baik APBD, APBN maupun yang bersumber dari corporate social responsibility.

"Semoga dengan kerja keras dan komitmen bersama ini dapat mewujudkan Kepulauan Seribu merdeka dari stunting," harapnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kesehatan Kepulauan Seribu, Murniasi Hutapea menambahkan, prevalensi stunting di wilayah Kepulauan Seribu hingga Agustus 2024 sebanyak 58 anak atau 2,6 persen. Jumlah ini mengalami penurunan, dibandingkan tahun 2023 dengan jumlah 131 anak atau 6,8 persen.

"Pada tahun ini, program Pemberian Makanan Tambahan bergizi masih menjadi upaya kami dalam percepatan penurunan angka stunting," ungkapnya.

Ia memaparkan, untuk memperoleh capaian ini juga ada dukungan dari masyarakat melalui kader PKK dimulai dari mendata, mendampingi, dan memonitor konsumsi pangan.

"Semoga dalam komitmen ini dapat membawa keberkahan dan kita optimistis mewujudkan Kabupaten Kepulauan Seribu zero stunting," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jaktim Bahas Delapan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting

Pemkot Jaktim Bahas Delapan Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting

Rabu, 29 Mei 2024 887

Tangani Stunting, Pemkot Jakbar Adakan MOU Rembuk Stunting

Pemkot Jakbar Bersinergi dalam Penanganan Percepatan Stunting

Kamis, 29 Agustus 2024 864

 22 Balita di Kelurahan Bintaro Diberikan Makanan Tambahan

Pemberian Makanan Tambahan Bergizi di Bintaro Sasar 22 Balita

Kamis, 29 Agustus 2024 708

75 Siswa TKN Kebon Jeruk 01 Diberikan Makanan Tambahan

Murid TKN Kebon Jeruk 01 Diberikan Tambahan Makanan Bergizi

Rabu, 14 Agustus 2024 1016

31 Warga Kepulauan Seribu Ikuti Pelatihan dan Sertifikasi Jasa Bangunan Konstruksi

31 Warga Kepulauan Seribu Ikuti Pelatihan dan Sertifikasi Jasa Bangunan Konstruksi

Selasa, 10 September 2024 785

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks