Penanaman Bawang Merah Serentak Dilakukan di Jaksel

Jumat, 19 Juli 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 586

Penanaman Serentak Bawang Merah Dilakukan di Jaksel

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) bersama Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan menginisiasi penanaman bawang merah serentak secara daring dan luring. 

200 bibit bawang merah,

Penanaman serentak ini dipimpin langsung, istri Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Yanti Edi Sumantri.

Yanti mengatakan, menanam bawang merah serentak di 65 kelurahan dari 10 kecamatan ini merupakan tonggak awal dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan, khususnya di Jakarta Selatan. 

"Hari ini di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan kita tanam bawang merah seberat 22 kilogram atau kurang lebih 200 bibit bawang merah," ujarnya, Jumat (19/7). 

Yanti berharap, setelah dilakukannya penanaman ini, para camat dan lurah untuk selalu mengawasi perkembangannya. Sehingga, dua bulan ke depan nantinya akan bisa dilakukan panen secara serentak. 

"Kita juga berharap nantinya warga atau kelompok tani di lingkungan bisa melakukan penanaman komoditas bawang merah ini agar bermanfaat untuk ketahanan pangan atau kebutuhan sehari-hari," bebernya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan A Sidabalok menuturkan, gerakan menanam bawang merah serentak ini diharapkan menjadi percontohan bagi wilayah-wilayah lainnya di Jakarta. Sebab, selain menjadi upaya menjaga ketahanan pangan, juga dapat mengurangi inflasi.

"Melalui penanaman bawang merah ini, dalam kondisi cuaca apapun setidaknya kita masih dapat menikmati bawang merah hasil kebun kita sendiri," ucapnya

Ia mengucapkan, terima kasih kepada TP PKK Jakarta Selatan yang telah menginisiasi kegiatan ini dan berharap ke depan bisa terus bersinergi menanam komoditas lainnya. 

"Mari kita bergerak bersama-sama mengajak atau menjadi contoh bagi masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan lingkungan, terutama di lahan seadanya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Panen, Jagung Manis, Kembangan

Mantap! Panen Jagung Manis di Kembangan Capai 1,5 Kuintal

Kamis, 18 Juli 2024 463

Warga Pulau Lancang Panen Satu Ton Rumput Laut

Petani Binaan di Pulau Lancang Panen Satu Ton Rumput Laut

Kamis, 18 Juli 2024 600

Puluhan Kilogram Sayur Mayur Dipanen Cipayung Edu Farm

68 Kilogram Sayur Mayur Dipanen di Cipayung Edu Farm

Jumat, 12 Juli 2024 966

 Pemkot Jaksel Lakukan Penanaman Cabai Serentak

Pemkot Jaksel Tanam Bibit Pohon Cabai Serentak

Jumat, 06 Oktober 2023 5559

Yuk! Ikut Tanam Serentak se-DKI Jakarta Besok

Yukk..Ikuti Tanam Serentak se-DKI Jakarta Besok

Kamis, 17 Maret 2022 1231

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks