Senin, 15 Juli 2024 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 852
(Foto: Istimewa)
Sebanyak 120 peserta pelatihan reguler di Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Selatan, dilatih fisik mental dan disiplin (FMD) yang diadakan Rindam Jaya/Jayakarta, 15 dan 16 Juli 2024.
Kepala PPKD Jakarta Selatan, Budi Karlia Setyanto mengatakan, mereka yang ikut FMD ini merupakan peserta pelatihan angkatan kedua untuk Kejuruan Tata Boga, Kejuruan Tata Busana, Kejuruan Bahasa Inggris, Kejuruan Desain Grafis, Kejuruan Multimedia dan Kejuruan Teknik Komputer.
“Materi yang diberikan berupa latihan baris berbaris dan tata cara pelaksanaan upacara,” ungkap Budi, Senin (15/7).
Menurut Budi, kegiatan FMD dilaksanakan untuk melatih ketahanan fisik, kepatuhan serta kedisiplinan peserta pelatihan sebelum memulai pelatihan kerja di PPKD Jakarta Selatan.
"Ini
untuk melatih ketahanan fisik, kepatuhan serta kedisiplinan," tandasnya.