KJP Plus Segera Dicairkan, Disdik Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

Kamis, 13 Juni 2024 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 1050

KJP Plus Segera Dicairkan, Disdik Pastikan Bantuan Tepat Sasaran

(Foto: doc)

Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi DKI Jakarta segera mencairkan bantuan sosial biaya pendidikan melalui Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap I untuk bulan Januari hingga Juni 2024 secara bertahap. Hari ini, pencairan dilakukan untuk KJP bulan Mei dan Juni 2024.

D apat diterima oleh masyarakat yang membutuhkan dan tepat sasaran

Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Budi Awaluddin mengatakan, pada tahap I gelombang pertama tersebut akan didistribusikan kepada 460.143 penerima KJP Plus di Jakarta.

"Kami memohon maaf atas keterlambatan pencairan KJP di DKI Jakarta, karena harus memastikan anggaran bantuan sosial pada sektor pendidikan ini dapat diterima oleh masyarakat yang membutuhkan dan tepat sasaran," ujar Budi, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta, Kamis (13/6).

Budi menambahkan, KJP Plus tahap I gelombang kedua selanjutnya, akan dilakukan verifikasi ulang kepada 130.101 calon penerima untuk memastikan warga tersebut dari golongan tidak mampu.

Ia mengatakan, verifikasi ulang dilakukan secara langsung di lapangan dengan melibatkan berbagai stakeholder terkait seperti Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP), Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), serta Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi DKI Jakarta.

"Verifikasinya memerlukan waktu sekitar satu bulan untuk menentukan penerima tahap I pada gelombang kedua. Semoga bisa segera dicairkan pada bulan berikutnya," imbuhnya.

Budi berharap, melalui dana bantuan pemerintah pada sektor pendidikan ini, masyarakat dapat memanfaatkan dengan baik untuk keperluan sekolah anak.

"Kami akan terus mengawal sektor pendidikan yang berkualitas menuju Indonesia Emas 2045. Oleh karenanya, kami berpesan kepada para orang tua dapat terus memberikan edukasi kepada anak-anaknya, agar bijak mempergunakan KJP untuk keperluan sekolah," tandas Budi.

BERITA TERKAIT
Disdik Pastikan KJP Plus akan Cair pada Minggu Kedua Juni 2024

Disdik Pastikan KJP Plus akan Cair pada Minggu Kedua Juni 2024

Senin, 10 Juni 2024 3302

 Peserta Didik SMPN 73 Antusias Ikuti Festival Budaya Nusantara

Peserta Didik SMPN 73 Antusias Ikuti Festival Budaya Nusantara

Rabu, 12 Juni 2024 1828

Plt Kadis Pendidikan Tinjau Sekolah Pastikan Keberlangsung PPDB DKI

Plt Kadis Pendidikan Tinjau Sekolah Pastikan Keberlangsungan PPDB DKI

Jumat, 31 Mei 2024 2411

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks